Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Daftar Store Converse di Jogja: Alamat dan Jam Operasionalnya
25 Mei 2024 2:23 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Store Converse di Jogja menjadi destinasi utama bagi pencinta sepatu dan fashion. Di berbagai titik Kota Yogyakarta, penggemar Converse dapat menemukan berbagai model sepatu legendaris seperti Chuck Taylor All Star, Jack Purcell, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Setiap store menawarkan koleksi yang lengkap dan mengikuti tren terbaru, sehingga mudah untuk menemukan sepatu yang sesuai dengan gaya dan kebutuhan.
Daftar Store Converse di Jogja yang Menjual Merek Original
Bagi yang ingin mengunjungi tempat-tempat yang menyediakan sepatu Converse di Jogja , penting untuk mengetahui alamat dan jam operasionalnya. Berikut informasi store Converse di Jogja, sesuai informasi yang ada di converse.id.
1. Converse Jogja City Mall
Alamat: Jogja City Mall Lt. UG Unit 2-3, Jl. Magelang St KM 6 NO.18, Kutu Patran, Sinduadi, Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Operasional: pukul 10.00 – 22.00
2. Converse Galleria Mall
Alamat: Galeria Mall, Jl. Jend. Sudirman No.99-101 LT.2, Terban, Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
Jam Operasional: pukul 10.00 – 22.00
ADVERTISEMENT
3. Converse Plaza Ambarrukmo
Alamat: Plaza Ambarrukmo, Jl. Laksda Adisucipto No.A1 LT.2, Ambarukmo, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Operasional: pukul 10.00 – 22.00
4. Converse Mall Malioboro
Alamat: Mall Malioboro, Jl. Malioboro No.52-58, Suryatmajan, Kec. Danurejan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55001
Jam Operasional: pukul 10.00 – 22.00
Sekilas Sepatu Converse
Converse Inc., berkantor pusat di Boston, Massachusetts, didirikan pada tahun 1908 dan awalnya berfokus pada pembuatan sepatu karet. Pada tahun 1920, perusahaan ini memperkenalkan sepatu basket pertama dari kanvas yang diberi nama "All Star".
Selama lebih dari seratus tahun, sepatu Converse dikenal karena warna, kenyamanan, dan desainnya yang khas, menjadi simbol ekspresi diri di kalangan anak muda dan digunakan oleh banyak atlet serta selebriti.
ADVERTISEMENT
Sepatu Converse seperti Chuck Taylor All Star, Jack Purcell, Cons, dan Chuck Taylor All Star II telah menjadi bagian penting dalam sejarah musik, seni urban, dan skateboard.
Store Converse di Jogja menawarkan berbagai pilihan sepatu ikonik yang dapat ditemukan dengan mudah di beberapa lokasi. Mengetahui alamat dan jam operasionalnya akan membantu merencanakan kunjungan untuk mendapatkan produk Converse favorit dan original. (CR)