Konten dari Pengguna

Embung Grigak: Pesona dan Info Lengkap Wisata

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
10 Juli 2023 15:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Embung Grigak. Sumber: Unsplash/Aaron Burden
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Embung Grigak. Sumber: Unsplash/Aaron Burden
ADVERTISEMENT
Embung Grigak menjadi salah satu destinasi wisata alam yang menarik hati para pengunjung dari warga lokal maupun wisatawan dari luar daerah. Tempat ini cocok untuk menghabiskan waktu dengan suasana tenang.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Pengantar Pariwisata, Ismayanti (hal. 203), menyebutkan bahwa lingkungan alam merupakan aset pariwisata. Untuk itu, sebagai wisatawan sebaiknya perlakukan alam dengan sebaik mungkin. Jangan sampai merusak fasilitas atau membuang sampah sembarangan.

Embung Grigak dan Pesona Alam Indahnya

Ilustrasi Embung Grigak. Sumber: Unsplash/Daniel Jacob
Embung Grigak dengan kecantikan panoramanya seakan memanjakan mata yang telah lelah dari kesibukan sehari-hari. Wisata alam yang memesona ini mampu memikat hati bagi wisatawan mana pun yang sudah melihatnya secara langsung.
Terlihat seperti danau, tempat wisata ini sebenarnya adalah sarana penampungan air hujan. Pembangunan ini merupakan inisiatif dari Yayasan Obor Tani, lembaga Coca-Cola Foundation Indonesia, dan perkumpulan Eco-Camp Mangun Karsa.
Guna pembangunan dari tempat ini adalah untuk memenuhi kebutuhan air bagi kebun para petani setempat di kala musim kemarau datang. Selain bermanfaat untuk warga setempat, embung ini akhirnya dijadikan tempat wisata sebab keindahannya.
ADVERTISEMENT
Pesona tempat wisata semakin terpancar saat matahari mulai terbenam. Apalagi letaknya yang berdekatan dengan Pantai Grigak, sehingga terpancar sunset dari bentangan laut di sini.

Lokasi dan Tiket Masuk Embung Grigak

Ilustrasi Embung Grigak. Sumber: Unsplash/dirk von loen-wagner
Embung Grigak berlokasi kurang lebih sejauh 38 kilometer dari pusat kota Daerah Istimewa Yogyakarta. Tepatnya di Desa Girikarto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Kidul. Dengan berkendara kurang lebih selama 1 jam, wisatawan sudah bisa sampai di lokasi.
Untuk tiket masuk ke tempat wisata ini cukup sediakan uang sebesar Rp5.000 untuk masuk melalui Pantai Grigak. Dari pantai Grigak wisatawan bisa menuju wisata ini di bagian bukit pantai yang sudah disediakan anak tangga sebagai jalurnya.
Bagi wisatawan yang datang dengan mobil, jangan lupa sediakan uang tambahan untuk parkir sebesar Rp5.000 dan untuk motor sebesar Rp2.000. Dengan harga yang ramah di kantong, wisatawan sudah bisa merasakan keindahan panorama dari tempat wisata ini.
ADVERTISEMENT
Wisatawan yang ingin datang lebih awal ataupun larut malam bisa tetap masuk ke area wisata, sebab Pantai Grigak terbuka 24 jam. Namun, akan lebih seru jika pemandangan terlihat lebih jelas, maka wisatawan disarankan untuk datang di antara pagi hingga sore hari.
Demikian seputar Embung Grigak yang bisa menjadi referensi untuk para wisatawan yang ingin berlibur dengan suasana alam. Semoga bermanfaat. (NIS)