Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Gardu Pandang Tieng, Tempat Wisata Terbaik untuk Melihat Sunrise
21 September 2024 15:10 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Gardu Pandang Tieng merupakan tempat wisata yang tepat untuk bisa melihat sunrise. Bisa menyaksikan momen matahari terbit menjadi kesenangan tersendiri karena pada momen tersebut tersaji pemandangan alam yang memanjakan mata.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Pengembangan Pariwisata Olahrga: Identifikasi dan Strategi Pengembangannya, Zam Zam Masrurun, (2020:63), bahwa Gardu Pandang Tieng berada di ketinggian 1789 mdpl dengan luas area 20 meter persegi. Wisata ini juga digunakan untuk olahraga paralayang.
Daya Tarik dan Lokasi Gardu Pandang Tieng untuk Menyaksikan Sunrise
Gardu Pandang Tieng menjadi tempat terbaik untuk bisa menyaksikan sunrise yang menjadi salah satu daya tarik utamanya. Hampir setiap pagi sehabis subuh, wisata ini ramai dikunjungi para wisatawan yang ingin menikmati keindahan terbitnya matahari tanpa penghalang apapun.
Selain dapat menyaksikan matahari terbit, wisatawan juga dapat melihat perbukitan kebiruan yang diselimuti kabut tipis di sebelah Timur. Jika melihat ke bawah, wisatawan akan melihat pemandangan perdesaan dengan rumah yang beratap seng hitam.
ADVERTISEMENT
Sedangkan di sebelah selatannya terlihat pemandangan Gunung Sindoro yang menjulang tinggi dengan warnanya yang kebiruan. Daerah sekitarnya yang terselimuti oleh kabut sampai ke pertengahan Gunung Sindoro menjadikan tempat tersebut seperti berada di atas awan.
Selain itu, wisatawan juga dapat melihat perkebunan warga yang membuat daerah di sekitar Gardu Pandang bernuansa alami. Maka tak heran jika tempat wisata ini juga sering dijadikan sebagai tempat untuk menyambut tamu-tamu penting di Kabupaten Wonosobo dan Banjarnegara.
Di tempat ini juga terdapat fasilitas yang memadai, seperti rest area, toilet, bahkan gazebo. Tersedia pula beragam kuliner yang menyajikan makanan lezat yang memanjakan lidah. Makanan khas Wonosobo, seperti mi ongklok dan tempe kemul, pun turut disajikan di sana.
ADVERTISEMENT
Keindahan alam di sekitar Gardu Pandang menjadikan tempat wisata ini memiliki beberapa spot foto yang instagramable. Salah satu spot foto yang paling diminati adalah teras yang langsung menghadap ke perbukitan.
Untuk lokasinya wisata ini terletak di Sidorejo, Tieng, Kec. Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah 56354. Sementara untuk jam bukanya selama 24 jam.
Demikian informasi tentang Gardu Pandang Tieng yang berada di Jawa Tengah . Tempat ini sangat cocok untuk menyaksikan pemandangan matahari terbit tanpa penghalang apapun. (LMI)
Live Update