Harga Tiket dan Rute dari Jogja ke Bali Naik Kereta

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
22 Juni 2022 18:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rute dari jogja ke bali naik kereta, Foto oleh JK di Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Rute dari jogja ke bali naik kereta, Foto oleh JK di Unsplash
ADVERTISEMENT
Untuk bisa plesiran ke Bali sebenarnya dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah dengan menggunakan kereta api. Hanya saja bila kamu ingin mencoba naik kereta ke Bali, maka sebaiknya kamu ketahui dulu rute dari Jogja ke Bali naik kereta api.
ADVERTISEMENT

Harga Tiket dan Rute dari Jogja ke Bali Naik Kereta

Bila kamu pergi ke Bali dengan menggunakan kereta dari Jakarta, maka jalur yang harus kamu ambil pertama kali adalah jalur yang ke arah Stasiun Lempuyangan. Termasuk dengan rute dari Jogja ke Bali naik kereta, kamu bisa mengikuti perjalanan dari ulasan berikut.
Pertama naik kereta dari Stasiun Senen dengan menggunakan kereta Bengawan kelas Ekonomi yang ke arah Stasiun Lempuyangan (Jogjakarta), dan harga tiketnya adalah sekitar Rp74.000,-. Dengan perjalanan sekitar 8 jam, kamu bisa menggunakan waktu tersebut untuk beristirahat.
Setelah transit di Stasiun Lempuyangan, selanjutnya kamu pindah kereta yang menuju ke Stasiun Ketapang di daerah Banyuwangi, Jawa Timur.
Caranya adalah dengan memesan tiket kereta rute Lempuyangan ke Ketapang dengan menggunakan Kereta Api Sri Tanjung. Harga tiket kereta tersebut untuk satu orang dewasa adalah sebesar Rp94.000,- dengan lama perjalanan sekitar 10 jam.
ADVERTISEMENT
Perjalanan kamu masih belum berakhir apabila kamu sudah sampai di Stasiun Ketapang, sebab kamu masih harus melanjutkan perjalanan ke Pelabuhan Ketapang yang berjarak sekitar 100 meter dari Stasiun Ketapang.
Dari Pelabuhan Ketapang itulah kamu bisa melanjutkan perjalanan ke Bali dengan menggunakan kapal feri yang menghubungkan Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur dengan Bali via Selat Bali.
Pelabuhan Feri Ketapang bisa kamu naiki dengan harga yang terbilang sangat murah yakni sebesar Rp6.500,- per orang. Kapal feri tersebut melayani rute Ketapang-Gilimanuk dengan durasi perjalanan kurang lebih 1 jam saja.
Bagaimana, sangat mudah sekali bukan? Meskipun perjalanan dari Jakarta kemudian dilanjutkan dengan rute dari Jogja ke Bali naik kereta cukup panjang, tapi ketika sudah sampai di Bali akan terbayar bukan? Rasa letih akan digantikan dengan pemandangan indah Pulau Bali.(Novi)
ADVERTISEMENT