Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Harga Tiket Disneysea Tokyo serta Cara Membelinya
19 Desember 2022 15:01 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Memasuki bulan Desember, tidak sedikit orang yang berencana untuk melakukan perjalanan liburan. Bagi yang berniat berkunjung ke DisneySea Tokyo, ketahui terlebih dahulu informasi mengenai harga tiket Disneysea.
ADVERTISEMENT
Perlu diketahui, harga tiket masuk destinasi wisata tersebut dibedakan menjadi beberapa yaitu khusus dewasa, remaja, dan anak. Pastikan untuk cek harga tiket terkini untuk mendapatkan informasi terbarunya.
Harga Tiket DisneySea Tokyo
Penentuan harga tiket DisneySea Tokyo dibedakan menjadi tiga yaitu dewasa dengan rentang usia 18 tahun ke atas, junior dengan rentang usia 12-17 tahun, dan anak-anak dengan rentang usia 2-11 tahun.
Berikut daftar harga tiket masuk Disneysea yang diambil dari situs resminya, tokyodisneyresort.jp.
1.Tiket Satu Hari
Harga tiket normal dibanderol tergantung usia, untuk dewasa 7.900 yen - 9.400 yen, muda 6.600 yen - 7.800 yen, dan anak-anak 4.700 yen - 5.600 yen.
ADVERTISEMENT
Jika mendapat diskon Wakuwari yang berlaku dari 13 Oktober 2022 hingga 12 Januari 2023 maka harganya berubah, dewasa 6.320 yen - 7.520 yen, remaja 5.280 yen - 6.240 yen, dan anak-anak 3.760 yen - 4.480 yen.
2. Tiket Sore Hari
Kamu berniat pergi ke DisneySea saat sore mulai pukul 15:00 waktu setempat? harga tiketnya yaitu untuk dewasa 6.500 yen - 7.400 yen, remaja 5.300 yen - 6.200 yen, anak-anak 3.800 yen - 4.400 yen.
3. Tiket Malam Hari
Jika kunjungan dimulai pada pukul 17:00, maka akan dikenakan biaya tiket berbeda. Pembagiannya untuk dewasa 4.500 yen - 5.400 yen, remaja 4.500 yen - 5.400 yen, dan anak-anak 4.500 yen - 5.400 yen.
4. Tiket 1 Hari Khusus Penyandang Disabilitas
Di DisneySea terdapat tiket khusus penyandang disabilitas dengan maksimal satu orang pendamping. Apabila menggunakan diskon Wakuwari maka perlu mempersiapkan dana dewasa 5.200 yen - 5.920 yen, remaja 4.240 yen - 4.960 yen, dan anak-anak 3.040 yen - 3.520 yen.
ADVERTISEMENT
Cara Membeli Tiket DisneySea
Setelah mengetahui estimasi harganya, kamu juga perlu mengetahui sebenarnya bagaimana cara membelinya. Di bawah ini penjelasan lengkapnya:
Kamu juga bisa membeli tiket taman Disney Sea di websitenya langsung yakni https://www.tokyodisneyresort.jp/, kemudian pilih menu beli tiket secara online.
Setelah itu masukan tanggal, pilihan tiket, dan jumlah hari yang dihabiskan di taman. Lalu ikuti instruksi selanjutnya hingga selesai.
Itulah daftar harga tiket DisneySea beserta cara membelinya secara online. Semoga bermanfaat.(novi)
ADVERTISEMENT