Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.9
Konten dari Pengguna
Iftar Buffet Artinya Apa? Simak Penjelasannya di Sini
4 Maret 2025 14:06 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Iftar buffet artinya apa? Banyak di antara masyarakat yang mungkin bertanya-tanya dengan makna dari istilah ini. Iftar buffet memang menjadi istilah yang semakin populer di bulan Ramadan. Ini bisa menjadi salah satu opsi menarik yang bisa dipilih untuk berbuka puasa.
ADVERTISEMENT
Iftar buffet menawarkan kebebasan memilih berbagai hidangan dalam satu paket, menjadikannya pilihan praktis dan menguntungkan. Dengan konsep all-you-can-eat, pengunjung dapat menikmati aneka menu tanpa batas. Selain itu, suasana lebih nyaman, cocok untuk bukber bersama keluarga, teman, atau kolega.
Iftar Buffet Artinya Apa? Istilah yang Populer Selama Puasa Ramadan
Menurut buku Perayaan Ramadan: Menyambut Bulan Suci di Indonesia, Majella Setyawan (2024:34), iftar merupakan istilah yang mengacu pada perjamuan umat Islam saat berbuka puasa. Pada momen ini, banyak orang berkumpul bersama untuk menghabiskan waktu berbuka puasa.
Lalu, iftar buffet artinya apa? Mengapa banyak masyarakat yang memilih iftar buffet untuk berbuka puasa bersama? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
1. Iftar Buffet Artinya Apa?
Buffet adalah konsep penyajian makanan yang memungkinkan pengunjung untuk mengambil sendiri berbagai hidangan yang tersedia dalam jumlah tak terbatas. Pada bulan Ramadan, konsep ini diadaptasi menjadi iftar buffet yang semakin populer beberapa tahun ke belakang.
ADVERTISEMENT
Biasanya, restoran dan hotel akan menyajikan aneka menu berbuka puasa. Pilihan ini memberikan kenyamanan, variasi makanan, serta suasana yang lebih meriah untuk dinikmati bersama keluarga atau teman.
Jadi bisa disimpulkan bahwa iftar buffet ini adalah penyajian berbagai macam menu untuk berbuka puasa dengan konsep buffet.
2. Kelebihan Iftar Buffet Saat Bukber
Iftar buffet semakin populer di kalangan masyarakat saat bukber karena menawarkan kebebasan memilih berbagai hidangan dalam satu harga. Ini menjadikannya sebagai pilihan yang praktis dan hemat. Dengan konsep all-you-can-eat, pengunjung dapat menikmati makanan sepuasnya tanpa batasan.
Selain itu, suasana nyaman dan beragam pilihan menu membuatnya ideal untuk bukber bersama keluarga, teman, atau kolega. Ini akan menciptakan momen kebersamaan yang lebih berkesan.
ADVERTISEMENT
Demikian penjelasan mengenai iftar buffet artinya apa yang perlu diketahui oleh masyarakat yang ingin buka puasa bersama. Semoga informasi ini bermanfaat. (DS)