Konten dari Pengguna

IIMS 2024: Jadwal, Harga, Cara Beli Tiket, Lokasi untuk Pencinta Motor

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
15 Februari 2024 21:05 WIB
·
waktu baca 6 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi IIMS 2024. Foto: Unsplash/Toni Pomar
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi IIMS 2024. Foto: Unsplash/Toni Pomar
ADVERTISEMENT
Acara Indonesia International Motor Show (IIMS) akan kembali diselenggarakan oleh Dyandra Promosindo. Pameran ini cocok banget untuk para pecinta motor dan pelaku industri otomotif di berbagai daerah di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman resmi indonesianmotorshow.com, IIMS 2024 mengusung tema "Your Infinite Autotainment Experience”. IIMS membuktikan bahwa acara ini tidak hanya sekadar pameran kendaraan, ada juga hiburan yang menanti.
Acara ini merupakan kombinasi yang luar biasa antara dunia otomotif yang memukau, panggung musik yang meriah, dan serangkaian program menarik yang sangat mengesankan.

Sejarah IIMS

Ilustrasi IIMS 2024. Foto: unsplash/ Pixel8propix
Indonesia International Motor Show (IIMS) awalnya dilaksanakan pertama kali di Jakrta Convention Centre (JCC) pada tahun 1989. Setelah mengubah namanya menjadi Jakarta Auto Expo pada tahun 1989, pameran ini berkembang secara signifikan.
Pertumbuhan jumlah pesertanya sangat luar biasa meski sempat ditunda dua kali pada tahun 1992–1993 dan 1997–1999 terkait ketatnya kebijakan moneter pemerintah pada saat itu.
ADVERTISEMENT
Pada tahun 2000, Dyandra Promosindo telah terlibat sebagai penyelenggara pameran profesional yang menangani acara tersebut yang pada saat itu namanya telah berubah menjadi Gaikindo Auto Expo.
Hal itu menjadikan pameran otomotif tersebut mencapai kesuksesan besar yang dihadiri oleh 115 perusahaan otomotif terkait.
Terobosan yang luar biasa telah dilakukan pada IIMS ke-21 yang mana diadakan pada tanggal 19-29 September 2013.
Acara tersebut menuntun IIMS menjadi sebuah pameran otomotif yang lebih besar dari yang lain se-Asia Pasifik, menghasilkan total transaksi lebih dari Rp4.900.000.000 (dibaca: 4,9 miliar rupiah).
Pada penyelenggaraan IIMS tahun 2021-2022, Dyandra Promosindo beradaptasi dengan situasi New Normal pada era pandemi dengan menghadirkan event Hybrid, yaitu kombinasi pameran online (virtual) yang dapat diakses di mana saja, serta pameran offline dengan menerapkan protokol kesehatan.
ADVERTISEMENT
IIMS 2022 mengusung tema yang diusung adalah Hybrid Automotive Experience. Sementara pada tahun 2023, pasca endemi dan keadaan semakin pulih. IIMS 2023 hadir dengan mengusung tagline "Bringing Opportunity for Otomotive Society Together".
IIMS 2023 memberikan ruang terbuka untuk berkolaborasi antara pelaku bisnis dan komunitas otomotif melalui program seperti Bikers Dakwah, IIMS Award, IIMS Community Experience, IIMS Formula Electric Student Show Off, IIMS Iconic Car, IIMS Push Bike Race, IIMS Satmori & Sunmori, IIMS Seminar & Talkshow, IIMS Special Guest Experience, dan masih banyak lagi.
Selain itu, IIMS 2023 juga sukses menggabungkan konsep ototainment dengan menghadirkan panggung IIMS Infinite Live yang diisi oleh puluhan musisi Tanah Air.
Bintang utama tersebut mulai dari Rizky Febian feat. Juicy Luicy, Isyana Sarasvati x Deadsquad, Project POP x Alvin Witarsa, Vierratale x Re:Union, Nadin Amizah, Kunto Aji, Ari Lasso, Dewa 19 Feat. Virza, serta lainnya.
ADVERTISEMENT
Pada tahun 2024, Dyandra Promosindo akan kembali menggelar Indonesia International Motor Show (IIMS) dengan tagline "Your Infinite Autotainment”. Pengunjung dapat menikmati berbagai program automotive dan entertainment (autotainment).
Terdapat acara IIMS track, Skybridge, EV Area, Indoor Water & Display Area, Infinite Live, seperti Infinite Show.
Acara tersebut akan menampilkan berbagai pertunjukan atraktif dan sederet pertunjukan yang dimeriahkan oleh komunitas mobil dan motor yang dapat memicu adrenalin paca pecinta otomotif.
Indonesia International Motor Show (IIMS) menghadirkan pula merek-merek yang menjual motor untuk si paling cinta motor, ada Yadea, Alva, Selis, Davigo, Smev, Gesits, United, Greentech Electric Motorbike, Move, Volta, Pacific, Polytron, Rakata Motorcycle, dan ZPT.
Selain itu, ada pula segmen untuk kendaraan roda dua yang konvensional. Para pengunjung tidak perlu khawatir, karena di acara Indonesia Internation Motor Show (IIMS) terdapat banyak hiburannya, banyak merek yang dipamerkan.
ADVERTISEMENT

Jadwal IIMS 2024

Pameran otomotif tahunan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 akan digelar lagi pada 15-25 Februari 2024. Setidaknya terdapat 54 merek mobil dan motor yang bisa pengunjung lihat di IIMS 2024 ini selama pameran berlangsung.
Ada pabrikan kendaraan listrik asal China, BYD, dan produsen mobil listrik asal Vietnam, Vinfast, yang menjadi merek baru yang terdaftar sebagai peserta IIMS 2024.
Mengutip laman resmi IIMS, selain BYD dan Vinfast, produsen kendaraan yang hadir adalah Chery, Morris Garage (MG), Wuling, Citroen, Jaguar Land Rover, Subaru, Volkswagen (VW), Mini, Audi, BMW, Hyundai, Kia, Daihatsu, Toyota, Honda, Nissan, Suzuki, dan Mitsubishi.
Para pecinta otomotif yang tidak ingin melewatkan acara ini dapat berkunjung sesuai dengan jadwal pameran.
ADVERTISEMENT
Berikut adalah jadwal berlangsungnya acara.
Untuk area IIMS Infinite Live (acara musik dari IIMS) akan dibuka pada pukul 18.00 - 22.00 WIB.

Harga Tiket Masuk IIMS 2024

Pecinta otomotif, terutama motor, yang ingin datang menyaksikan pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 ini dapat membeli tiket dengan harga Rp50.000 sampai dengan Rp185.000.
Harga tersebut dibedakan berdasarkan hari berkunjung atau paket (bundling) antara tiket masuk dan tiket menonton acara musik IIMS Infinite Live. Berikut adalah daftar harga tiket masuk Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.

Harga Tiket Masuk (Pre-Sale)

Berikut adalah rincian harga tiket masuk IIMS 2024 dengan pembelian pre-sale.
ADVERTISEMENT

Harga Tiket Masuk (Normal Price)

Berikut adalah rincian harga tiket masuk IIMS 2024 dengan pembelian harga normal.

Cara Beli Tiket Masuk IIMS 2024

Bagi calon pengunjung yang belum memilki tiket dapat membelinya secara online maupun offline. Jika ingin membeli secara online dapat melakukan pembelian melalui situs resmi promotor.

Beli Tiket Online

Berikut adalah cara beli tiket masuk IIMS melalui situs resmi promotor:
ADVERTISEMENT
Setelah melakukan pembayaran, tiket elektronik (e-tiket) IIMS 2024 akan dikirim ke alamat email. Simpan tiket elektronik dan tunjukkan saat pengecekan tiket di lokasi.

Beli Tiket Offline

Tiket masuk IIMS 2024 dapat dibeli secara langsung di lokasi acara pada hari acara berlangsung. Akan tetapi, harga tiket yang dijual akan lebih mahal daripada pre-sale di online. Jumlah tiket yang dijual juga terbatas.

Lokasi IIMS 2024

Acara Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 digelar di JiEXpo Kemayoran, tepatnya di Hall A123, B123, C123, D12, dan Open Space (ruang terbuka) dengan luas 105.000 meter persegi.
Alamat: Jalan Benyamin Suaeb No.1 Pademangan, Jakarta Utara.
Pengunjung yang ingin datang ke acara ini dapat menggunakan kendaraan pribadi, shuttle bus gratis yang sudah disediakan, atau menggunakan kendaraan umum lainnya seperti KRL dan TransJakarta.
ADVERTISEMENT
Shuttle bus gratis yang disediakan promotor Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 berlokasi di Sumarecon Mall Serpong, Bintaro Jaya XChange, Pondok Indah Mall, Senayan City, Margo City Depok, Cibubur Junction, Sumarecon Mall Bekasi, dan Metropolitan Mall Bekasi.
Bagi yang ingin menggunakan layanan shuttle bus IIMS 2024, pengunjung hanya perlu mendaftarkan diri sebelum memulai keberangkatan dari titik yang sudah disediakan maupun dari JIExpo.
Sementara pengunjung yang ingin menggunakan KRL, dapat turun di stasiun terdekat, yaitu Stasiun Rajawali atau Stasiun Kemayoran. Setelahnya, pengunjung dapat menggunakan ojek online menuju Jiexpo Kemayoran.
Untuk pengunjung yang ingin menuju Jiexpo menggunakan Halte TransJakarta dapat turun di Halte Kemayoran Landas Pacu Timur. Kemudian pengunjung bisa langsung masuk ke area Jiexpo Kemayoran dengan berjalan kaki.
ADVERTISEMENT
Demikian informasi mengenai acara Indonesia Internation Motor Show (IIMS) 2024 mulai dari jadwal acara, harga tiket masuk, cara membeli tiket, hingga lokasi acara. Selamat menikmati keseruan acara di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024!