Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Informasi Harga Tiket Masuk Air Terjun Tegenungan Bali 2022
20 Juni 2022 15:53 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bali yang terkenal akan keindahan wisata pantainya, juga memiliki tempat wisata lain yang tidak kalah indah, yaitu Air Terjun Tegenungan. Tempat wisata satu ini juga banyak dikunjungi oleh para wisatawan, baik wisatawan lokal maupun mancanegara. Untuk mengetahui informasi harga tiket masuk Air Terjun Tegenungan Bali, simak artikel berikut ya.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari buku berjudul “Keanekaragaman Hayati di Gianyar” yang disusun oleh Suwarno Hadisusanto, dkk. (2018:66) Air Terjun Tegenungan ini berlokasi di wilayah Banjar Tegenungan, Desa Kemenuh, Kecamatan Sukawati. Kawasan ini berada di ketinggian 38 meter di atas permukaan laut (mdpl). Ketinggian dari air terjunnya sendiri sekitar 17 meter dengan aliran sungai yang deras.
Informasi Harga Tiket Masuk Air Terjun Tegenungan Bali
Sebelum berkunjung ke sana, inilah informasi mengenai harga tiket masuk Air Terjun Tegenungan di Bali.
Air Terjun Tegenungan
Alamat: Jl. Ir. Sutami, Kemenuh, Sukawati, Gianyar, Bali, 80581
Untuk harga tiket masuk sangat terjangkau, yaitu dengan Rp20.000 per orang, para pengunjung sudah bisa menikmati keindahan air terjun dan juga bermain air serta berenang di sana.
ADVERTISEMENT
Air Terjun Tegenungan sendiri buka setiap hari mulai pukul 06.30 pagi hingga 18.30 sore. Jadi para pengunjung mempunyai banyak waktu untuk menikmati air terjun. Untuk menuju air terjun, para pengunjung diharuskan melewati ratusan anak tangga. Namun jangan khawatir, kondisi tangga sudah baik dan terdapat pengaman hingga keselamatan pengunjung terjamin.
Waktu yang tepat untuk datang ke air terjun ini adalah ketika cuaca cerah seperti saat musim kemarau. Hal ini dikarenakan saat musim kemarau air kolam lebih jernih dibanding saat musim hujan yang cenderung keruh dan kotor.
Selain berenang di kolam bawah air terjun, di sini juga tersedia ayunan yang berada di tepi tebing. Di tebing buatan yang ada di sekitar air terjun terdapat ayunan yang bisa dicoba oleh pengujung. Anda bisa merasakan sensasi berayun dengan latar belakang air terjun yang menyegarkan.
ADVERTISEMENT
Itulah informasi mengenai harga tiket masuk Air Terjun Tegenungan di Bali. Semoga informasi ini bisa menambah referensi tempat wisata di Bali ya. Selamat berlibur!(Prima)