Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.5
21 Ramadhan 1446 HJumat, 21 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Jalur Pansela Melewati Kota Apa Saja? Ini Wilayah yang Dilewati
20 Maret 2025 14:30 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Jalur Pansela melewati kota apa saja? Jalur Pansela adalah singkatan dari Pantai Selatan. Jalur tersebut berada di bagian Selatan Pulau Jawa dan menghubungkan banyak kota baik di Jawa Barat, Jawa Tengah hingga Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
Banyak sekali kota yang masuk ke dalam jalur Pansela dari ujung Jawa Barat sampai Jawa Timur. Mulai dari kota Banten menuju Banyuwangi yang jaraknya sangat jauh.
Jalur Pansela Melewati Kota Apa Saja?
Mengutip dari buku Strategi dan Rencana Pengembangan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di Pulau Jawa-Bali Tahun 2015-2025 karya Entatarina Simanjuntak, ST, M.Plan., dkk. (2017:72), jalur Pantai Selatan Jawa (Pansela) dibangun untuk mengurangi disparitas atau ketimpangan pembangunan antara wilayah utara dengan wilayah selatan di Pulau Jawa.
Jalur Pansela melewati kota apa saja? jalur ini menghubungkan banyak kota di sepanjang pantai selatan yang panjangnya lebih dari 1.000 kilometer.
Kota-kota yang akan dilewati yaitu Banten - Kabupaten Serang - Kabupaten Pandeglang - Kabupaten Lebak - Kabupaten Sukabumi - Kabupaten Cianjur - Kabupaten Garut - Kabupaten Bandung - Kabupaten Tasikmalaya - Kabupaten Pangandaran - Kabupaten Cilacap - Kabupaten Kebumen - Kabupaten Purworejo - Yogyakarta - Kabupaten Kulonprogo - Kabupaten Bantul - kabupaten Gunung Kidul - Kabupaten Pacitan - Kabupaten Trenggalek Kabupaten Tulungagung - Kabupaten Blitar - Kabupaten Malang - Kabupaten Lumajang - Kabupaten Jember - Kabupaten Banyuwangi.
ADVERTISEMENT
Sepanjang perjalanan melintasi jalur Pansela, tentunya pengguna jalan akan dihadapkan dengan pemandangan pantai, hutan dan pemukiman warga di berbagai kota. Eksotisme keindahan alam bagian selatan Pulau Jawa terekspos saat melintas di jalur ini.
Jadi, jalur Pansela akan bermula dari Provinsi Banten ke Provinsi Jawa Barat, lanjut ke Jawa Tengah dan berakhir di Jawa Timur. Jalurnya yang sangat panjang ini menghubungkan kota dan kabupaten di Pulau Jawa bagian selatan.
Setiap hari, jalur Pansela akan padat dengan aktivitas lalu lintas yang diakibatkan oleh pengguna jalan. Kendaraan yang melintas di jalur ini akan beragam mulai kendaraan bermuatan besar hingga motor sekalipun.
Baca juga: Rute Jalur Mudik Pansela untuk Para Pemudik
Jalur Pansela melewati kota apa saja? Ada beragam kota dari Banten sampai Banyuwangi yang akan dilintasi pengguna jalan di sepanjang bagian selatan Pulau Jawa ketika memilih jalur ini untuk berkendara. (IMA)
ADVERTISEMENT