Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Jam Buka Allianz Arena, Tempat Wisata Penggemar Sepak Bola
28 Juni 2022 15:58 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi kamu yang sedang berlibur di Jerman dan menyukai sepak bola, jangan lupa untuk berkunjung ke Allianz Arena. Stadion yang menjadi tempat berlangsungnya Piala Eropa 2020 ini menjadi salah satu tempat yang banyak dikunjungi wisatawan terutama para penggemar sepak bola. Sebelum berkunjung ke sana, kamu perlu mengetahui jam buka Allianz Arena agar bisa datang di waktu yang tepat.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari buku berjudul “Home and Away” yang ditulis oleh Mahir Pradana (2014:171), ketika kamu berlibur ke Jerman dan datang ke Kota Munchen, maka berkunjung ke Allianz Arena adalah sebuah hal yang wajib dilakukan. Jika tidak berkunjung rasanya seperti kita pergi ke Paris tetapi tidak pergi ke Menara Eiffel, kurang lengkap.
Jam Buka Allianz Arena, Tempat Wisata Penggemar Sepak Bola
Bagi kamu para penggemar sepak bola, berikut uraian lengkap mengenai jam buka Allianz Arena sebelum berkunjung ke sana.
Allianz Arena
Alamat: Werner-Heisenberg-Allee 25, 80939 Munich, Bavaria Jerman
Untuk kamu pencinta sepak bola terutama penggemar klub sepak bola Bayern Munchen, maka berkeliling di stadion ini merupakan hal yang harus dilakukan ketika berkunjung ke Jerman. Jam buka Allianz Arena sendiri dibuka mulai pukul 08.30 hingga 18.00 waktu setempat setiap hari Senin sampai Jumat.
ADVERTISEMENT
Allianz Arena menyediakan beberapa jenis tur untuk berkeliling di area stadion dan juga Museum Bayern FC. Berikut detail lengkap dari tur yang disediakan pihak pengelola:
Tur ini akan mengajak kamu berkeliling stadion dan merasakan secara langsung area stadion yang hanya digunakan oleh tim dan VIP. Seperti mencoba duduk di ruang istirahat, menikmati pemandangan stadion dari kelas eksekutif dan diakhiri dengan minum anggur bersoda.
Untuk menikmati tur ini kamu dikenakan biaya sebesar €29.00 untuk satu tiket dan dengan durasi tour sekitar 120 menit untuk arena VIP, 90 menit untuk tur stadion dan 30 menit untuk acara minum anggur soda.
Tur selanjutnya adalah berkeliling di museum klub terbesar di Jerman yaitu FC Bayern Museum. Pengunjung bisa melihat perjalanan karir Bayern Munchen dari tahun 1900 hingga saat ini. Mulai dari melihat trofi, pameran hingga berbagai media yang inovatif.
ADVERTISEMENT
Biaya yang harus dikeluarkan untuk tur di museum ini adalah €17 per orang dan €11 untuk pendamping anak. Tur ini akan diadakan setiap hari di mana tidak ada pertandingan mulai pukul 10.00 pagi hingga 17.00 sore. Durasi tur sendiri akan memakan waktu sekitar 1 sampai 1,5 jam.
Terakhir adalah tur wisata gabungan dari Arena Tour dan FC Bayern Museum. Untuk durasi tur gabungan ini akan memakan waktu 60 menit di Arena Tour dengan guide berpengalaman dan 1 hingga 1,5 jam di FC Bayern Museum. Harga tiket tur gabungan ini sebesar €19 untuk satu orang.
Itulah informasi seputar jam buka Allianz Arena serta rangkaian tur yang bisa kamu ikuti ketika berkunjung ke sana. Selamat berlibur!(Prima)
ADVERTISEMENT