Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Jam Buka Galeri Hadiprana di Jakarta beserta Lokasinya
28 Juni 2022 15:01 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi Anda pecinta seni, akan kurang rasanya bila belum berkunjung ke Galeri Hadiprana yang berada di Jakarta. Sebelum berkunjung, informasi mengenai jam buka Galeri Hadiprana tentu amat dibutuhkan agar Anda bisa menemukan waktu yang tepat untuk datang ke sini.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari situs resmi Galeri Hadiprana, galeri ini didirikan oleh Hendra Hadiprana pada tahun 1961. Galeri Hadripana merupakan galeri seni tertua yang ada di Jakarta.
Nah, lalu bagaimana dengan jam buka Galeri Hadiprana? Simak ulasannya di bawah yuk!
Jam Buka Galeri Hadripana di Jakarta
Jam Buka Galeri Hadiprana yakni mulai pukul 10.00 WIB hingga 17.00 WIB. Jam tersebut berlaku setiap hari dari Senin hingga Sabtu. Sementara itu, galeri seni akan tutup di hari Minggu.
Lokasi Galeri Hadiprana
Mengutip dari situs resmi Galeri Hadiprana, yakni hadipranagallery.com, lokasi dari galeri ini tepatnya berada di Mitra Hadiprana, Ground Floor, Jalan Kemang Raya No.30, DKI Jakarta. Akses menuju lokasinya pun cukup mudah untuk dijangkau.
ADVERTISEMENT
Jika tidak ingin membawa kendaraan pribadi, Anda bisa menggunakan transportasi umum berupa bus yang menuju ke arah galeri. Selain itu, jasa layanan online baik mobil maupun motor juga bisa Anda gunakan untuk menuju ke lokasi.
Aktivitas di Galeri Hadiprana
Galeri ini sering mengadakan acara pameran yang melibatkan seniman yang telah teruji karyanya. Bukan main memang tingkat keindahan dari lukisan-lukisan yang ditampilkan di sini.
Seperti halnya saat kali pertama dibangun, galeri ini tetap mempertahankan eksistensinya dalam pemilihan karya yang berkualitas. Karya anak bangsa yang bisa bersaing dengan seniman kelas dunia.
Selain pameran seni, galeri ini juga sering mengadakan berbagai event serta bazar art. Pada bazar art, ditampilkan lukisan karya seniman Indonesia yang dijual dengan harga tertentu.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, di sini juga terdapat kelas seni yang disediakan untuk anak hingga dewasa. Bagi yang tertarik dengan dunia seni, tentu Anda bisa mencoba kelas seni di sini.
Harga Tiket Galeri Hadiprana
Masuk ke galeri ini tidak akan dikenakan biaya alias gratis. Menarik bukan? Bisa menikmati berbagai karya seni yang ditampilkan secara cuma-cuma.
Karya seni yang ditampilkan pun bukan kaleng-kaleng sebab hasil karya seniman ternama. Jika Anda ingin mencoba kelas seni yang ditawarkan oleh pihak galeri, maka Anda baru akan dikenakan biaya kelas. Harga dan cara daftarnya bisa Anda temukan di laman resmi Galeri Hadiprana.
Demikianlah ulasan mengenai jam buka Galeri Hadiprana di Jakarta. Yuk kunjungi dan saksikan betapa hebat dan indahnya hasil karya seni anak bangsa kita, Indonesia!(You)
ADVERTISEMENT