Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Jam Buka Sungei Wang Plaza Malaysia untuk Belanja Hemat
10 Juni 2022 23:11 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sungei Wang Plaza menjadi salah satu pusat perbelanjaan di Malaysia yang banyak dikunjungi. Jika kamu ingin berbelanja murah ya di Sungei Wang Plaza ini. Berikut adalah jam buka Sungei Wang Plaza Malaysai untuk kamu yang ingin berbelanja dengan budget yang lebih hemat saat liburan.
ADVERTISEMENT
Sekilas tentang Sungei Wang Plaza
Dikutip dari laman resmi Sungai Wang Plaza, yaitu http://www.sungeiwang.com, Sungei Wang Plaza Malaysia mulai dibuka untuk bisnis perbelanjaan yaitu pada tahun 1977 dengan mall yang memiliki luas 1,2 juta kaki persegi serta terdiri atas tujuh tingkat perbelanjaan dan tiga ruang parkir dengan basement yang terpisah.
Pengunjung mal ini mencapai rata-rata 2 juta setiap bulannya. Dikenal secara internasional sebagai "Sungai Emas (The River of Gold)", karena Sungei Wang memancarkan pesona dan popularitas baik di kalangan turis maupun penduduk lokal. Sungei Wang Plaza ini adalah salah satu mall terpanjang dan pusat perbelanjaan terbaik di Kuala Lumpur, Malaysia.
Pada tahun 1992, sekitar USD 10 juta telah diinvestasikan untuk perbaikan lantai ritel. Serta pada akhir 2012, mall ini mengalami renovasi besar-besaran yang kedua. Dengan proyek yang menghabiskan sekitar RM30 juta. Dengan melakukan perubahan besar pada langit-langit dan ubin lantai yang dicat lebih cerah, fasad yang baru dicat ulang, lobi lift yang ditingkatkan, meningkatkan kualitas semua papan nama serta lapangan tengah.
ADVERTISEMENT
Selain itu juga, ada jalan indoor dengan budget RM2,3 juta dibangun di sepanjang bagian depan mal di Jalan Sultan Ismail yang menggantikan Jalan Fiesta lama menjadi 'Sungei Wang Walk' serta jalan indoor sepanjang 132 meter yang menghubungkan Jalan Imbi ke Sungei Wang dan Stasiun Monorel Bukit Bintang.
Jam Buka Sungai Wang Plaza Malaysia untuk Belanja Hemat
Lalu pertanyaannya, kapan jam buka Sungai Wang ini agar dapat berkunjung di waktu yang tepat? Berikut penjelasannya:
Sungei Wang Plaza buka setiap hari baik dari Senin sampai Jum'at ataupun hari libur Sabtu-Minggu pada pukul 10.00–22.00.
Mal ini berlokasi di daerah Sungei Wang Plaza Jalan Bukit Bintang, 55100 Kuala Lumpur.
Sungei Wang ini menjadi pusat perbelanjaan yang dinamis di Kota Kuala Lumpur dengan repertoar pilihan dalam fashion, aksesoris, ponsel, gadget, kecantikan dan banyak lagi dengan harga terjangkau untuk semua jenis pembeli.
ADVERTISEMENT
Itulah informasi tentang Sungei Wang Plaza yang perlu diketahui jika kamu ingn mengunjungi Malaysia saat liburan dengan budget yang hemat.(AI)