Konten dari Pengguna

Jam dan Rute Bus Rosalia Indah Tangerang-Wonosobo Bulan September 2023

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
14 September 2023 15:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi rute bus Rosalia Indah Tangerang-Wonosobo bulan September 2023 , sumber: unsplash/JonathanBorba
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rute bus Rosalia Indah Tangerang-Wonosobo bulan September 2023 , sumber: unsplash/JonathanBorba
ADVERTISEMENT
Jam dan rute bus Rosalia Indah Tangerang-Wonosobo bulan September 2023 perlu diketahui bagi calon penumpang yang ingin melakukan perjalanan. Jarak Tangerang ke Wonosobo sekitar 492,3 km dan membutuhkan waktu tempuh sekitar 7 jam 48 menit.
ADVERTISEMENT
Jarak tersebut berlaku jika bus yang ditumpangi melewati jalur Tol Cikopo – Palimanan. Agar dapat menyesuaikan jadwal dalam waktu dekat ini, penting sekali untuk memahami jam dan rute Bus Rosalia Indah dalam beroperasi di bulan September 2023.

Rute Bus Rosalia Indah Tangerang-Wonosobo Bulan September 2023

Ilustrasi rute bus Rosalia Indah Tangerang-Wonosobo bulan September 2023 , sumber: unsplash/HobiIndustri
Mengutip Instagram @rosaliaindah.official, rute bus Rosalia Indah Tangerang-Wonosobo bulan September 2023 melewati Pasar Kemis – Jatake – BSD - Cikokol – Kalideres – Terminal Grogol – Ajibarang – Purwokerto – Wonosobo. Jadi, keberangkatan dari Tangerang akan dimulai dari Pasar Kemis.
Calon penumpang juga bisa mulai menaiki bus di Terminal Grogol, Jakarta untuk menuju ke Wonosobo. Adapun pembelian tiket secara offline bisa melalui agen Jatake (Tangerang).
ADVERTISEMENT
Alamatnya di Jl. Gatot Subroto Km 6, 6 No. 48, Jatake Tangerang. Nomor telepon yang bisa dihubungi yaitu 081567704798.
Namun, calon penumpang juga bisa melakukan pembelian tiket via online melalui website resmi Rosalia Indah. Pembayarannya pun semakin dipermudah melalui QRIS, OVO, dan Shopeepay.

Jadwal Bus Rosalia Indah Tangerang-Wonosobo Bulan September 2023

Ilustrasi rute bus Rosalia Indah Tangerang-Wonosobo bulan September 2023 , sumber: unsplash/RizkiRamadhan
Bus Rosalia Indah rute Tangerang-Wonosobo mulai berangkat pukul 16.00 WIB dari arah Pasar Kemis. Oleh karena itu, calon penumpang bisa datang lebih awal dalam menunggu kedatangan bus yang melewati rute Pasar Kemis sampai Wonosobo.
Jenis bus yang digunnakan dalam perjalanan ini adalah Executive Plus. Ada beberapa fasilitas yang akan didapatkan penumpang selama di perjalanan. Berbagai fasilitas tersebut di antaranya yaitu reclining seat 2-2, toilet, AC, LCD TV, bantal, selimut, musik, leg rest, makan prasmanan, dan air minum.
ADVERTISEMENT
Itulah jam dan rute bus Rosalia Indah Tangerang-Wonosobo bulan September 2023 yang bisa digunakan sebagai panduan. Jangan lupa untuk check in bagasi untuk memastikan kedatangan penumpang dan memeriksa barang bawaan agar sesuai dengan ketentuan. (DLA)