Jenis-jenis Resort dan Fasilitasnya untuk Menginap

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
10 Oktober 2022 19:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jenis-jenis resort, sumber foto: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Jenis-jenis resort, sumber foto: pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Resort memang punya daya tarik tersendiri bagi para wisatawan mancanegara maupun wisatawan lokal. Namun, sudahkah kamu paham dengan apa yang dimaksud dengan resort serta jenis-jenis resort ada apa saja? Agar lebih memahami apa itu resort, simak ulasannya dalam artikel berikut.
ADVERTISEMENT

Apa itu Resort?

Jenis-jenis resort, sumber foto: pixabay.com
Resort merupakan tempat menginap dengan fasilitas khusus untuk bersantai dan berolahraga seperti tennis, golf, spa, tracking, dan jogging. Resort biasanya berada pada tempat-tempat yang dilatar belakangi oleh alam yang indah, seperti pantai, atau di lokasi yang ada fasilitas seperti lapangan golf dan lapangan tenis.
Dikutip dari tulisan Perancangan Resort Hotel Pada Lereng Gunung Panderman Kota Batu, Irwansyah, (2020:4), resort sebaiknya mempunyai lahan yang ada kaitannya dengan obyek wisata, dan juga berada pada perbukitan, pegunungan, lembah, pulung kecil atau juga di pinggir pantai.

Jenis-Jenis Resort

Inilah jenis-jenis resort dan fasilitasnya untuk menginap.

1. Resort Town

Resort ini biasanya terletak di kota, namun juga dapat berarti bahwa kota itu sendiri merupakan obyek wisata.
ADVERTISEMENT

2. Beach Resort

Beach Resort merupakan hotel resort yang terletak di pantai atau tepi laut, dengan fokus utamanya adalah laut itu sendiri sebagai obyek yang rekreatif.

3. Golf Resort

Golf resort ini yang memiliki fasilitas yang berkaitan dengan olahraga golf. Biasanya resort ini terletak juga pada area golf tersebut.

4. Spa Resort

Spa Resort merupakan hotel resort yang memiliki fasilitas spa sebagai salah satu akomodasi hotel dan juga sebagai daya tarik utama.

5. Ski Resort

Ski Resort merupakan hotel resort yang berada pada area rekreasi ski, biasanya resort ini menyediakan fasilitas olahraga salju dengan olahraga utamanya adalah ski.

6. Health Resort (Sanatorium)

Health Resort merupakan hotel resort yang menyediakan fasilitas utama yang berhubungan dengan kesehatan, seperti hotel resort yang dilengkapi dengan fasilitas hydro therapi.

7. Mountain Resort

Mountain Resort merupakan hotel resort yang berada di pegunungan dengan nuansa tatanan lereng gunung. Biasanya, resort ini terdapat di sebuah kota dengan fasilitas yang menunjang pada aspek kepariwisataannya.
ADVERTISEMENT

Fungsi Resort

Secara umum, fungsi resort adalah sebagai tempat berwisata yang dibuat untuk memudahkan para pengunjung. Karena dilengkapi dengan berbagai akomodasi dan juga fasilitas penunjang.
Saat ini, tidak sedikit orang yang memanfaatkan resort ini sebagai tempat melakukan meeting perusahaan, acara pernikahan mewah dan acara sejenis lainnya. Namun, secara khusus, resort memiliki fungsi sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Nah, itulah sekilas pembahasan mengenai jenis-jenis resort yang lengkap dengan segala fasilitas untuk menginap seperti fasilitas hotel.(lmn)