Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Keindahan Pantai Parangtritis dan Aktivitas Wisatanya
16 Oktober 2022 19:17 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pantai Parangtritis salah satu pantai di Indonesia yang cukup populer. Bisa jadi, karena cerita mistisnya yang melekat cukup erat. Namun, pantai ini memiliki keindahan yang patut diacungi jempol. Apa saja keindahan pantai parangtritis? Dalam artikel ini, kami akan mengulasnya untuk Anda.
ADVERTISEMENT
Keindahan Pantai Parangtritis
Pantai Parangtritis terletak di Kabupaten Bantul, tepatnya di di Desa Parangtritis, Mancingan RT 07, Pantai, Parangtritis, Kec. Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Mengunjungi wisata pantai ini, Anda akan disuguhkan dengan panoramanya yang indah dan menakjubkan. Bagaimana tidak? Pantai Parangtritis ini memiliki desiran pasir yang bersih dengan air laut yang biru dan deburan ombak yang mampu menarik setiap mata pengunjung.
Ditambah lagi, udaranya yang syahdu mampu memberikan ketenangan dan kedamaian yang tiada tara. Selain itu, terdapat juga gumuk pasir yang akan semakin menambah keindahan pada pantai ini.
Aktivitas Wisata Parangtritis
Tak hanya menikmati keindahan yang dimilikinya, Anda juga dapat melakukan berbagai aktivitas wisata menarik di Pantai Parangtritis. Adapun aktivitas ini meliputi :
ADVERTISEMENT
Bila Anda ingin mengelilingi Pantai Parangtritis yang luas, bisa menggunakan bendi dan kuda. Bendi merupakan salah satu alat transportasi tradisional khas yogya yang hingga kini masih dipergunakan dan dilestarikan. Mengelilingi Pantai Parangtritis dengan menggunakan bendi, akan membuat momen liburan menjadi lebih asyik dan menyenangkan.
Selain bendi, Anda dapat menyusuri gugusan Pantai Parangtritis dengan menyewa kuda. Ya, Di sana tersedia banyak kuda yang bisa disewa untuk kebutuhan aktivitas berlibur. Nantinya, akan akan ada seorang pemandu yang siap menemani Anda untuk menyusuri setiap keindahan Pantai Parangtritis .
Bila ingin yang sedikit menantang, cobalah menaiki ATV. ATV alias All-terrain Vehicle merupakan aktivitas yang cukup menarik yang ada di Parangtritis.
ADVERTISEMENT
Bermain layang-layang juga dapat menjadi kegiatan seru yang bisa dilakukan di Parangtritis. Pasalnya, angin yang berhembus di sana terasa cukup kuat sehingga cocok untuk bermain layang-layang.
Aktivitas menantang lainnya yang bisa dilakukan ialah paralayang. Dengan paralayang, Anda juga bisa menikmati keindahan pantai parangtritis dari ketinggian 200 mdpl.
Yang terakhir adalah menikmati matahari terbenam. Ya, di sini anda juga dapat menikmati matahari terbenam yang sungguh indah dan memesona. Jangan lupa untuk abadikan momen ini dengan berfoto ala instagramable maupun berfoto selfie.
Mitos Pantai Parangtritis
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, pantai parangtritis menyimpan cerita mitos yang hingga sekarang melekat di berbagai kalangan. Salah satunya ialah larangan menggunakan pakaian berwarna hijau. Ya, konon katanya warna hijau ialah warna kesukaan ratu pantai selatan yakni Nyi Roro kidul. Oleh karena, banyak masyarakat yang hingga saat ini memercayai mitos larangan tersebut.
ADVERTISEMENT
Adapun mitos lainnya ialah adanya kehadiran ratu laut selatan, yakni Nyi Roro Kidul yang dipercaya menguasai wilayah sepanjang pantai Samudera Hindia mulai dari pesisir laut Ujung Kulon, Banten melewati Pangandaran yang berbatasan dengan Jawa Tengah, terus ke Pantai Parangtritis, Yogyakarta sampai ke daerah Tapal Kuda, Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur.
Selain itu, banyak masyarakat, khususnya masyarakat Jawa dan Yogya yang meyakini bahwaa Pantai Parangtritis merupakan gerbang menuju Istana Laut Selatan milik Ratu Kidul.
Rute Menuju Pantai Parangtritis
Ada beragam rute yang bisa Anda pilih bila ingin mengunjungi pantai Parangtritis. Rute-rute ini yaitu:
Rute pertama yang bisa digunakan untuk menuju Pantai Parangtritis yaitu melalui stasiun lempuyangan. Dari stasiun ini, anda tinggal menaiki Trans Jogya dengan rute 4B dari Halte Portable Lempuyangan ke Terminal Giwangan. Kemudian lanjutkan perjalanan dengan bus reguler menuju ke Parangtritis.
ADVERTISEMENT
Rute selanjutnya bisa melalui Malioboro. Ya, Dari Malioboro, anda bisa menuju ke parangtritis, yakni dengan cara menaiki Trans Jogja rute 3A dari halte di sepanjang Jl. Malioboro ke Terminal Giwangan. Kemudian lanjutkan perjalanan dengan menggunakan bus reguler menuju ke Pantai Parangtritis.
Anda yang ingin ke Pantai Parangtritis juga bisa menggunakan bus. Adapun rute Terminal Giwangan - Parangtritis ini nantinya dilayani oleh bus Abadi. Selain itu, terdapat juga tulisan Jogja - Parangtritis di kaca depan bus, sehingga naiklah bus tersebut untuk menuju ke Pantai Parangtritis.
Demikianlah informasi tentang keindahan pantai Parangtritis lengkap dengan daftar aktivitas, mitos dan rute. Semoga artikel ini bermanfaat dan pastikan untuk selalu berhati-hati jika berkunjung ke Pantai Parangtritis. Selamat berlibur! (ELS)
ADVERTISEMENT