Konten dari Pengguna

Keunikan Pasar Beriman Tomohon yang Wajib Diketahui Masyarakat

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
13 Agustus 2024 14:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Keunikan Pasar Beriman Tomohon. Foto Hanya Ilustrasi Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Roman Arkhipov
zoom-in-whitePerbesar
Keunikan Pasar Beriman Tomohon. Foto Hanya Ilustrasi Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Roman Arkhipov
ADVERTISEMENT
Pasar Beriman Tomohon merupakan salah satu pasar unik dan menarik yang ada di Kota Tomohon, Sulawesi Utara. Pasar ini terkenal sebagai salah satu pasar yang menjual berbagai kuliner unik dan ekstrem.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut yang wajib diketahui oleh masyarakat agar ketika datang ke pasar yang satu ini tidak kaget. Bagi masyarakat yang beragama Islam sangat dianjurkan untuk selektif ketika membeli makanan di pasar ini, karena ada banyak makanan non halal di sini.

Keunikan Pasar Beriman Tomohon

Keunikan Pasar Beriman Tomohon. Foto Hanya Ilustrasi Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Roman Arkhipov
Dikutip dari buku Kebudayaan Masa Antara karya Denni H. R. Pinonton, (2023), Pasar Beriman Tomohon merupakan salah satu pasar yang berbeda dengan pasar pada umumnya.
Hal tersebut dikarenakan pasar ini merupakan pasar yang menjual berbagai bahan makanan dan juga kuliner yang tidak biasa, bahkan sangat jarang ditemukan pada pasar biasa. Misalnya adalah daging kelelawar, ular, biawak dan beberapa jenis hewan liar lainnya.
Namun, karena Pandemi Covid-19 yang melanda sejak tahun 2020 lalu membuat pedagang mulai selektif dalam menjual hewan kepada masyarakat. Hal tersebut dikarenakan penyebaran virus bisa melalui hewan liar yang banyak dijual di pasaran.
ADVERTISEMENT
Selain itu, beberapa jenis hewan juga sudah jarang ditemukan karena mendapatkan protes dari para pecinta hewan dan komunitas yang aktif untuk melindungi hewan.
Adanya Pasar Beriman Tomohon ini tidak lepas dari budaya dan tradisi masyarakat Tomohon yang sudah ada sejak lama. Bahkan tradisi ini sudah ada sebelum agama Islam, Kristen dan beberapa agama lainnya masuk ke daerah Sulawesi Selatan.
Keunikan dari pasar ini telah menjadi sorotan dunia internasional, salah satunya adalah masuk ke dalam Wildlife Photography of The Year 2020 melalui foto yang diambil oleh Quentin Martinez seorang fotografer dari Prancis.
Selain menjual daging hewan yang tidak biasanya, di pasar ini pengunjung bisa menemukan area kuliner kudapan tradisional. Area ini berbeda dari tempat jual daging hewan.
ADVERTISEMENT
Di area kuliner tradisional menjual sejumlah kudapan khas Sulawesi Utara seperti panada, balapis, lalampa, bobengka, koyabu, lumpia basah, pisang goroho hingga kue cucur yang terkenal.
Itulah penjelasan mengenai keunikan Pasar Beriman Tomohon yang merupakan salah satu pasar unik dan ekstrem di Indonesia. (ARD)