Konten dari Pengguna

Kolam Renang Ampera Pontianak: Daya Tarik, HTM, dan Lokasi

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
20 April 2025 14:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kolam Renang Ampera Pontianak. Foto hanyalah ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Konrad Burdyn
zoom-in-whitePerbesar
Kolam Renang Ampera Pontianak. Foto hanyalah ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Konrad Burdyn
ADVERTISEMENT
Berenang merupakan salah satu olahraga yang cukup diminati, terutama bagi mereka yang senang bermain air. Salah satu tempat menariknya di Pontianak adalah Kolam Renang Ampera Pontianak.
ADVERTISEMENT
Sebagai fasilitas renang, kolam renang satu ini cukup diminati. Menyuguhkan fasilitas penunjang dengan suasana yang sangat menyenangkan. Tentunya tempat ini bisa didatangi untuk pilihan rekreasi keluarga.

Asyiknya Wisata Kolam Renang Ampera Pontianak

Kolam Renang Ampera resmi beroperasi untuk umum pada tahun 2017. Area kolam ini sangat luas, dengan dikelilingi pepohonan yang asri. Menariknya, kolam renang ini tidak memiliki aroma kaporit dan air kolamnya sangat terawat. Terlihat dari kolamnya yang bersih dan lingkungannya tertata rapi.
Mengutip Instagramnya @mari_kolam, di sini terdapat berbagai tipe kolam renang, seperti kolam renang atlet, kolam renang anak, dan kolam renang dewasa atau remaja. Semakin seru, di sini terdapat aneka perosotan dan waterboom yang cukup menantang.
Melengkapi keseruan olahraga dan rekreasi, tempat ini menyediakan berbagai fasilitas lain seperti berikut ini.
ADVERTISEMENT

HTM, Lokasi dan Jam Buka Kolam Renang

Untuk bisa berenang di tempat ini, pengunjung akan dikenakan tiket yang terbilang terjangkau. Untuk tiket dewasa dibanderol Rp20.000 dan tiket anak-anak senilai Rp10.000.
Terkait lokasinya, tempat ini beralamat di Jl. Ujung Pandang 2, Sungai Jawi, Kec. Pontianak Kota, Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Lokasinya ini terletak 7 kilometer dari Taman Alun-Alun Kapuas.
Adapun rute perjalanan dari taman tersebut adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
Sebagai informasi, tempat ini beroperasi setiap hari dari pukul 06.30-17.30 WIB. Khusus hari Jumat terdapat jeda istirahat dari jam 11.00-13.00 WIB.
Demikian ulasan terkait Kolam Renang Ampera Pontianak, tempat nyaman untuk rekreasi sekaligus olahraga bersama keluarga. (INE)