Konten dari Pengguna

Koleksi dan Jam Buka Bartele Gallery Jakarta

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
26 Juni 2022 15:13 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto : Pexels/Pixabay, Jam Buka Bartele Gallery
zoom-in-whitePerbesar
Foto : Pexels/Pixabay, Jam Buka Bartele Gallery
ADVERTISEMENT
Di Jakarta ada satu galeri yang khusus mengoleksi barang-barang antik. Bartele Gallery namanya. Jam buka Bartele Gallery ini lalu apa saja koleksinya, dan sejarah singkat pendiriannya bisa Anda simak di artikel ini.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan laman resmi Bartele Gallery https://bartelegallery.com/, semua koleksi yang ada di galeri bisa dinikmati baik secara offline maupun online. Museum barang antik yang berusia ratusan tahun lalu ini juga menjual koleksinya bagi yang berminat. Meski koleksinya sudah berjumlah ratusan namun pemilik galeri ini rupanya masih berminat membeli peta dan barang cetakan antik, khususnya dari Hindia Belanda jika memang ada penawaran.
Foto : Pexels/Abdessalem BENYAHIA
Bukan hanya jam buka Bartele Gallery yang akan membuat Anda penasaran. Koleksinya juga cukup banyak dan antik. Begitu antiknya hingga sebagian besar koleksi peta dan barang cetakan dibingkai. Hingga bisa menjadi pajangan dekorasi rumah atau kantor.
Toko barang dan peta antik yang berada di kawasan menteng ini bisa melayani calon pembeli kapan saja. Namun sebelumnya harus membuat janji temu terlebih dahulu. Namun jika pengunjung hanya ingin melihat-lihat koleksi maka harus menyesuaikan dengan jam buka Bartele Gallery. Berikut ini ulasan koleksi dan jam buka Bartele Gallery Jakarta :
ADVERTISEMENT
Gallery ini melakukan operasionalnya melayani pengunjung dari jam 8 pagi hingga jam 8 malam. Menariknya lagi tempat ini terbuka setiap hari. Sehingga pengunjung bisa datang ke galery ini kapan saja. Tinggal menyesuaikan jam bukanya saja.
Selain itu di gallery ini memiliki ribuan koleksi unik dan antik. Mulai dari buku, peta, hingga barang cetakan. Berikut ini beberapa daftar koleksi bartele gallery :

Buku antik, di antaranya :

ADVERTISEMENT

Peta, Denah & Bagan Antik, diantaranya :

Cetakan Antik, seperti :

Bartele Gallery ini merupakan satu-satunya toko galeri di Indonesia dengan barang-barang antiknya. Pasalnya koleksi yang ada di galeri ini sudah berumur ratusan tahun. Bagi pecinta karya seni dekoratif, barang-barang di Bartele ini sangat cocok untuk dikoleksi.
Galeri ini didirikan oleh Bartele Santema pada tahun 2009, toko ini berlokasi di Mandarin Oriental Hotel, Thamrin (Jakarta). Kemudian pada tahun 2014, Bartele Santema membuka toko peta antik di Belanda. Tepatnya di Desa Frisian Langweer. Selanjutnya di tahun 2018 si pemilik toko melebarkan usahanya dengan membuka toko kedua di Sneek.
ADVERTISEMENT
Selain toko-toko di atas, Bartele Gallery juga memiliki toko online. Hal ini dilakukan untuk memperluas jaringan pelanggan atau penikmat barang unik dan antik. Jadi bagi pecinta barang antik tidak perlu datang langsung ke toko untuk melihat-lihat koleksinya.
Foto : Pexels/Stanislav Kondratiev
Sudah tahu kan, kapan jam buka Bartele Gallery ? Sekarang Anda bisa langsung membuat rencana kunjungan ke sana jika penasaran dan ingin melihat secara langsung beberapa koleksi kuno toko ini. Informasi barang koleksi galeri sebagaimana di atas bisa menjadi referensi Anda. Peta kuno dan barang antik yang terpajang disana juga bisa menambah wawasan kita. Selamat menikmati wisata edukasi di Jakarta.(LIA)