Konten dari Pengguna

Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Soeman HS

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
27 Juni 2022 18:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Soeman HS, Foto: Unsplash.
zoom-in-whitePerbesar
Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Soeman HS, Foto: Unsplash.
ADVERTISEMENT
Kapan jam buka Perpustakaan Soeman HS? Untuk kamu yang gemar membaca buku di perpustakaan Soeman HS banyak koleksi yang bisa kamu pilih untuk dibaca. Di sini kamu akan menemukan berbagai jenis buku. Dari buku pelajaran, komik, hukum, majalah, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
Perpustakaan Soeman HS adalah salah satu perpus yang berada di kota Pekanbaru Riau. Perpustakaan Soeman HS yang tempatnya bersebelahan dengan Kantor Gubernur Riau ini diresmikan pada tahun 2008 lalu oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla. Perpustakaan ini juga menjadi salah satu ikon provinsi Riua.
Gedung perpustakaan Soeman HS ini sangatlah megah dan mewah. Bahkan disebut sebagai perpustakaan termegah se-Asia Tenggara. Memiliki bentuk bangunan yang memilih menggunakan konsep Rehal Alquran (tatakan untuk meletakkan Alquran). Desain ini membuat perpustakaan ini juga berbeda dari yang lainnya.
Pada saat pembangunan perpustakaan ini, pemerintah provinsi Riau perlu menghabiskan dana sebesar Rp144 miliar, dan kapasitas gedung bisa menampung 1.000 pengunjung.
Daya tarik dari perpustakaan ini adalah gedungnya yang dilapisi dengan kaca transparan, sehingga pada saat di lantai atas akan bisa melihat pemandangan kota yang sangat indah. Di Perpustakaan Soeman HS ini terdapat sekitar 239.032 eksemplar buku.
ADVERTISEMENT
Berbagai buku tersedia di sini, mulai buku pendidikan, untuk mahasiswa, untuk pelajar, umum dan buku untuk anak-anak juga tersedia.

Jam Buka Perpustakaan Soeman HS

Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Soeman HS, Foto: Unsplash.
Dikutip dari laman dipersip.riau.go.id, jam buka Perpustakaan Soeman HS adalah setiap hari mulai pukul 09.00-17.00. jika kamu ingin berkunjung ke sini usahakan pada jam tersebut. Pada hari liburpun perpustakaan ini tetap buka.
Perpustakaan Soeman HS berlokasi di Jl. Jenderal Sudirman No.462, Jadirejo, Sukajadi, Kota Pekanbaru, Riau. Di sini kamu bisa meminjam buku untuk di baca di sini ataupun dibawa pulang. Namun kamu harus membuat kartu anggota terlebih dahulu agar bisa meminjamnya dibawa pulang.

Penghargaan

ADVERTISEMENT
Itulah informasi mengenai jam buka Perpustakaan Soeman HS. Salah satu ikon provinsi Riau yang memiliki daya tarik sendiri, di mana salah satu daya tariknya adalah dindingnya yang terbuat dari kaca sehingga para pengunjung yang datang bisa melihat pemandangan yang ada di luar.(Umi)