Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Lokasi dan Rute ke Alun-Alun Kidul Surakarta
19 Agustus 2022 15:32 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagaimana rute ke alun-alun Kidul Surakarta ? Kamu yang baru pertama kali pergi ke Solo pastinya bingung mengenai arah yang perlu kamu lalui untuk sampai ke Alun-alun Solo. Jalanan di Solo memang semuanya mirip dan hampir sama, sehingga yang tidak terbiasa ke Solo pastinya akan merasa bingung.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Soradem: Solo Ramah Demokrasi, Potret Demokrasi Kota karya Agus Sulistyo (2021: 52), Alun-alun Keraton adalah sebagai wadah berkumpul dan berinteraksi masyarakat. Selain itu, alun-alun, tertama Alun-alun Kidul, juga digunakan sebagai tempat untuk latihan perang. Oleh karenanya, pusat-pusat ekonomi juga tumbuh berkembang pariwisata.
Para wisatawan yang datang ke Solo pastinya tidak ingin ketinggalan untuk mengunjungi alun-alun Kidul Solo. Di sini kamu bisa menemukan berbagai macam kuliner yang bisa kamu coba. Apalagi Solo dikenal sebagai “The Spirit of Java”. Banyak kuliner yang bisa kamu coba ketika sedang berada di Solo.
Pada jaman dahulu alun-alun kidul digunakan sebagai tempat untuk latihan perang. Oleh karenanya, pusat-ousat ekonomi ini juga tumbuh berkembang di sekitar alun-alun yang berdekatan dengan pusat pemerintahan pada masa itu (kerajaan/keraton). Keraton sebagai pusat pemerintahan menjadi poros utama bagi kehidupan masyarakat.
ADVERTISEMENT
Simak lokasi dan rute ke Alun-Alun Kidul Surakarta dari berbagai rute yang perlu diketahui para wisatawan.
Rute ke Alun-Alun Kidul Surakarta
Lokasi alun-alun kidul Surakarta ada di Pasarkilwon, Jalan Gading, Gajahan, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah. Rute ke alun-alun Kidul Surakarta juga sangat mudah, kamu bisa menggunakan transportasi umum maupun pribadi seperti mobil, motor, maupun sepeda. Kamu bisa mengikuti google maps untuk memudahkan sampai di sini.
Kamu yang menggunakan kereta bisa turun di Perempatan Grobakan; Pasar Gading; Notosuman Barat; Lawang Gapit Utara; Solo Balapan; Purwosari. Kemudian kamu lanjutkan perjalanan menggunakan transportasi umum lainnya seperti bus, ojek online, dan lain sebagainya.
Dikutip dari laman pariwisatasolo.surakarta.go.id, Alun-alun Kidul (Alkid) Solo masih menjadi bagian dari kompleks Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Terletak di jantung Kota Bengawan, Alkid dapat dicapai dengan mudah. Kendaraan umum, maupun kendaraan pribadi melintas tepat di kompleks bangunan itu.
ADVERTISEMENT
Demikianlah lokasi dan rute ke alun-alun Kidul Surakarta. Kamu bisa menggunakan transportasi umum yang ada untuk bisa sampai ke alkid. Di sana kamu akan menemukan bangunan yang menjadi ciri khas alun-alun Solo. Kamu juga naik bendi atau permainan skuter yang sedang hits saat ini.(Umi)