Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Lokasi Stasiun KRL Terdekat dari Blok M Plaza untuk Pengguna Kereta
23 Mei 2023 13:29 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Berangkat ke Blok M menggunakan KRL adalah pilihan tepat untuk menghemat waktu perjalanan. Terlebih jika berangkat dari lokasi yang jauh. Namun, dimanakah stasiun KRL terdekat dari Blok M Plaza?
ADVERTISEMENT
Blok M sendiri sering dijadikan titik temu untuk urusan pekerjaan atau nongkrong bersama kerabat. Menurut buku Ladang Emas oleh Sally Maitimu (2017), kawasan ini dulunya dibuat untuk kalangan elit, seiring berjalannya waktu kemudian berubah menjadi pusat perbelanjaan kelas menengah.
Stasiun KRL Terdekat Dari Blok M plaza
Stasiun KRL terdekat dari Blok M Plaza yang bisa digunakan hanya Stasiun Kebayoran saja. Jaraknya kurang lebih 3,3 kilometer atau 20 menit naik kendaraan dari Blok M.
Stasiun yang dikenal dengan nama Stasiun Kebayoran Lama ini terletak di Jalan Mesjid Al Huda Nomor 12, Kebayoran Lama Utara, Kebayoran Lama.
Dengan ketinggian sekitar 4,2 meter, stasiun kereta api kelas sedang ini dapat melayani perjalanan KRL Commuter Line di wilayah paling barat ibu kota. Tidak ada pelayanan lain di sini selain KRL dan jika dilihat dari rutenya, masuk ke rute KRL Lingkar Rangkasbitung.
ADVERTISEMENT
Menurut situs resmi heritage.kai.id, Stasiun Kebayoran sudah berusia lebih dari 100 tahun dan menjadi salah satu tujuan di jalan kereta lintas barat. Dulu, stasiun ini masuk ke dalam jalur kereta Batavia - Anyerkidoel.
Pada awal abad 19, di wilayah Kebayoran yang menjadi pemasok buah dan sayuran belum ada jalan kereta api dan juga jalan raya yang bisa dilewati oleh gerobak berkuda. Setelah Stasiun Kebayoran berdiri dan jalan kereta dibuka, Kebayoran dapat terhubung dengan pusat Batavia.
Sejak itu sampai awal tahun 2017, Stasiun Kebayoran melayani perjalanan kereta api lokal dengan tujuan ke Stasiun Merak dan Stasiun Rangkasbitung. Akan tetapi, mulai April 2017 layanan tersebut dihapus dan stasiun ini dialihfungsikan untuk fokus melayani perjalanan Kereta Rel Listrik rute Tanah Abang - Rangkasbitung.
ADVERTISEMENT
Demikian informasi tentang stasiun KRL terdekat dari Blok M Plaza yang harus diketahui oleh pengguna transportasi umum di Jabodetabek. Semoga bermanfaat. (Gil)