Konten dari Pengguna

LRT Mana yang Nyambung dengan Mall? Ini Ulasan Lengkapnya

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
21 April 2025 13:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
LRT Mana yang Nyambung dengan Mall? Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Fadhila Nurhakim
zoom-in-whitePerbesar
LRT Mana yang Nyambung dengan Mall? Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Fadhila Nurhakim
ADVERTISEMENT
Transportasi umum berbasis rel seperti LRT semakin populer di kota-kota besar seperti Jakarta. LRT jadi solusi transportasi yang nyaman dan anti macet. Bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya pasti banyak yang penasaran dengan stasiun LRT yang nyambung dengan mall.
ADVERTISEMENT
Hal ini merupakan sebuah inovasi sekaligus integrasi yang bisa memanjakan masyarakat serta pengguna LRT. Adanya stasiun yang terhubung ke langsung memudahkan penumpang ketika akan ke pusat perbelanjaan karena tidak harus menggunakan kendaraan lain lagi.

LRT Mana yang Nyambung dengan Mall? Ini Ulasannya

LRT Mana yang Nyambung dengan Mall? Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Muhammad Irfan
Sebelum membahas mengenai stasiun LRT yang nyambung dengan mall, mari mengenal lebih dulu apa yang dimaksud dengan LRT. Dikutip dari buku Paradigma Angkutan Umumkarya Sabrina Handayani, I Made Suharta, dan Subarto, (2022) berikut pengertiannya.
Light Rail Transit (LRT) didefinisikan sebagai moda transportasi berbasis kereta api ringan yang menggunakan tenaga listrik dalam pengoperasiannya. Sistem ini memiliki jalur khusus yang terpisah dari moda transportasi lain, sehingga tidak terjadi pembagian lintasan dengan kendaraan umum lainnya.
ADVERTISEMENT
Keberadaan jalur eksklusif memungkinkan LRT beroperasi dengan lebih efisien karena tidak terhambat oleh kemacetan atau gangguan dari kendaraan lain. Penggunaan tenaga elektrik juga mendukung keberlanjutan lingkungan dengan mengurangi emisi karbon dibandingkan moda transportasi berbahan bakar fosil.
Dari segi kapasitas, LRT termasuk dalam kategori angkutan massal yang mampu mengangkut penumpang dalam jumlah besar dengan frekuensi perjalanan yang teratur. Karakteristik ini menjadikan LRT sebagai salah satu solusi transportasi perkotaan yang efektif, terutama di daerah padat penduduk dengan kebutuhan mobilitas tinggi.
Saat ini LRT Jabodebek memiliki satu koridor yang beroperasi sepanjang 5,8 kilometer dan memiliki enam stasiun. Ada salah satu stasiun yang unik, karena nyambung langsung ke pusat perbelanjaan. Lalu stasiun LRT mana yang nyambung dengan mall?
ADVERTISEMENT
Jadi stasiun yang nyambung ke pusat perbelanjaan adalah Stasiun LRT Bekasi. Stasiun LRT ini langsung terhubung ke Revo Mall. Ini merupakan bentuk kerja sama antara pemerintah Kota Bekasi dengan LRT.
Penumpang LRT yang ingin ke Revo Mall tinggal memasuki skybridge yang dibangun dengan konsep estetik dan nyaman.
Jadi stasiun LRT yang nyambung dengan Mall adalah Stasiun LRT Bekasi. Stasiun ini terhubung langsung dengan Revo Mall. (WWN)