Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Menelusuri Pantai Lon Malang sebagai Tujuan Wisata Populer di Sampang
6 Desember 2024 14:10 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sampang adalah salah satu kabupaten di Pulau Madura, Jawa Timur. Kabupaten ini mempunyai sejumlah tujuan wisata populer. Salah satunya adalah Pantai Lon Malang.
ADVERTISEMENT
Kepopuleran pantai ini disebabkan oleh berbagai daya pikat yang dimiliki. Terlebih lagi, pantai ini cukup mudah untuk dicapai.
Daya Pikat Pantai Lon Malang di Sampang
Kabupaten Sampang mempunyai wilayah seluas sekitar 1,2 ribu kilometer persegi. Kabupaten ini berbatasan langsung dengan Laut Jawa dan Selat Madura. Hal ini membuatnya memiliki banyak pantai populer, seperti Pantai Lon Malang.
Pantai ini menawarkan berbagai daya pikat yang membuatnya patut dikunjungi. Berikut di antaranya.
1. Pemandangan yang Indah
Pantai ini mempunyai pemandangan laut indah dan bisa dinikmati dengan puas karena tak ada yang menghalanginya. Pemandangan ini akan terlihat semakin menawan terutama saat matahari terbenam.
Keindahan pemandangan pantai ini membuatnya bisa digunakan sebagai tempat foto pre-wedding. Informasi selengkapnya dapat dilihat di akun Instagram @pantailonmalang_
ADVERTISEMENT
2. Bisa Melakukan Berbagai Aktivitas Menarik
Ada berbagai aktivitas menarik yang bisa dilakukan di pantai ini selain menikmati keindahannya. Di antaranya adalah berkuda, main ATV, naik banana boat, dan memancing.
3. Bisa Berkemah
Menurut akun Instagram @pantailonmalang, para wisatawan bisa berkemah di pantai ini. Aktivitas ini cocok bagi para wisatawan yang ingin merasakan suasana pantai di malam hari. Terlebih lagi jika waktu sehari dirasa kurang untuk menikmatinya.
4. Banyak Pedagang Makanan
Tak perlu khawatir merasa lapar karena ada banyak pedagang makanan di sini. Jadi, para wisatawan tak hanya bisa melihat suasana pantai saja, namun juga berwisata kuliner di sini.
5. Mudah Dicapai
Pantai ini beralamat di Jalan Raya Batu Lenger, Batu Lenger Timur, Bira Tengah, Kecamatan Sokobanah, Kabupaten Sampang. Jalan tersebut termasuk salah satu jalan utama di Sampang sehingga pantai ini bisa dicapai dengan mudah.
ADVERTISEMENT
6. Harga Tiket Terjangkau
Harga tiket masuk ke pantai ini cukup terjangkau, yaitu hanya Rp10.000. Namun, biaya tambahan bisa dikenakan jika para wisatawan ingin melakukan berbagai aktivitas yang telah disebutkan di atas.
Apabila ingin berkunjung, Pantai Lon Malang dapat dikunjungi pada hari Senin-Jumat pada pukul 07.30-17.30 dan Sabtu-Minggu pada pukul 07.30-18.00 WIB. Supaya terasa lebih menyenangkan, orang terdekat bisa diajak ke sini. (LOV)