Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.92.0
Konten dari Pengguna
Menilik Wisata Danau Toba dan Pulau Samosir yang Memukau
4 April 2022 22:52 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Danau Toba dan Pulau Samosir, siapa yang tidak mengenal salah satu danau terbesar di Indonesia dengan panjang 100 kilometer dan lebar 30 kilometer. Di tengah danau terdapat pulau samosir yang menambah daya tarik Danau Toba untuk dikunjungi. Danau toba menawarkan keindahan alam dan wisata kultur budaya masyarakat setempat.
ADVERTISEMENT
Perjalanan dari Medan menuju Danau Toba dengan menggunakan motor cukup jauh, yakni 7- 8 Jam. Akan tetapi, pada tahun 2018 lalu jalan tol Medan - Tebing tinggi sudah beroperasi sehingga hanya memakan waktu 4 jam saja. Setelah itu, kamu dapat menikmati berbagai lokasi wisata yang berada di Danau Toba dan Pulau Samosir
Wisata yang Berada di Sekitar Danau Toba dan Pulau Samosir
ADVERTISEMENT
Wisata selanjutnya yang dapat kamu kunjungi adalah Bukit Gibeon. Bukit Gibeon yang terletak 3 km dari danau toba ini menyimpan keindahan alam. Bukit Gibeon juga menyimpan air terjun yang sangat segar dan dingin. Harga tiket dari wisata Bukit Gibeon hanya berkisar Rp. 10.000 saja.
Setelah puas jalan jalan ke Danau Toba berkunjung ke Pulau Samosir. Untuk sampai ke Pulau Samosir dapat melalui pelabuhan Tigaraja menuju Tuktuk Siadong di Pulau Samosir. Perjalanan menyeberangi Danau Toba memakan waktu sekitar 30 menit dengan biaya 15 Ribu Rupiah. Pulau Samosir menawarkan berbagai wisata budaya dan juga keindahan alam yang menawan.
Dikutip dalam laman kemenparekraf.go.id, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Sandiaga Uno menyatakan kalau Pulau Samosir sangat bagus untuk dikunjungi sekaligus menjadi sport arena jogging ataupun bersepeda.
ADVERTISEMENT
Salah satu tempat wisata yang dapat dikunjungi adalah Air Terjun Sigarantung. Air Terjun ini bukan tempat wisata untuk mandi, malainkan hanya dinikmati senbagai spot untuk berfoto. Karena air terjun ini merupakan air terjun yang keramat dan djiadikan sebagai sesembahan. Jika kamu pergi ke air terjun ini, diharapkan kamu menjaga sopan santun.
Perkampungan yang dapat kamu kunjungi adalah Desa Huta Bolon. Kamu bisa melihat kehidupan masyarakat yang masih kental dengan adat Batak. Rumah masyarakat sekitar yang masih menggunakan rumah bolon menjadi daya tarik tersendiri sekaligus menjadi bahan untuk berfoto. selain itu, kamu juga dapat mempelajari masyarakat yang mayoritas berasal dari suku Batak Toba.
Perkampungan selanjutnya yang dapat kamu kunjungi adalah Desa Tuk tuk. Desa yang dijuluki sebagai kampung turis ini terdapat hotel-hotel dan rumah makan yang menyajikan masakan batak. selain itu kamu juga dapat menikmati danau toba sambil olahraga joging.
ADVERTISEMENT
Wisata di sekitar Danau Toba dan Pulau Samosir menujukkan betapa indahnya lokasi tersebut, khususnya Danau Toba dan Pulau Samosir. Selain itu, legenda yang dimiliki tempat ini membuat daya tarik yang cukup untuk para wisatawan. Semoga hal ini dapat bermanfaat dan menjadi referensi liburan kalian ya!(Sarah)