Konten dari Pengguna

MiniMania Puncak, Tempat Wisata Miniatur Dunia di Bogor

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
10 Januari 2024 12:08 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Tempat Wisata Miniatur Dunia di Bogor. Foto: Unsplah/William Christen
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Tempat Wisata Miniatur Dunia di Bogor. Foto: Unsplah/William Christen
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Minimania Puncak adalah salah satu tempat wisata miniatur dunia di Bogor.
ADVERTISEMENT
Destinasi wisata terbaru ini dapat menjadi pilihan yang sempurna untuk liburan bersama keluarga, pasangan bahkan teman. Di sini pengunjung dapat melihat dunia dalam skala yang kecil.
Dikutip dari ekabi.bogorkab.go.id, Minimania Puncak cocok untuk pengunjung yang ingin menjelajahi keajabiban dunia. Pengunjung dapat menjelajahi sekitar 80 miniatur landmark terkenal dari seluruh dunia

Tempat Wisata Miniatur Dunia di Bogor

Ilustrasi Tempat Wisata Miniatur Dunia di Bogor. Foto: Pexels/Ryutaro Tsukata
Puncak Bogor memang selalu menjadi tujuan para wisatawan untuk liburan, karena banyak tempat wisata yang menarik dan baru salah satunya MiniMania Puncak sebagai tempat wisata miniatur dunia di Bogor.
Tempat wisata ini menggabungkan hiburan dan edukasi yang memukau bagi pengunjung baik lokal maupun internasional dengan menampilkan 80 miniatur terkenal dari seluruh dunia. Setiap miniatur dirancang dengan detail mirip seperti aslinya.
ADVERTISEMENT

Daya Tarik MiniMania Puncak

Tentu saja yang menjadi daya tarik utama dari MiniMania Puncak adalah landmark-landmark terkenal dari seluruh dunia dilengkapi dengan deskripsi singkat untuk menambah wawasan.
Ketika memasuki area wisata, pengunjung akan disambut dengan bendera dari berbagai negara dan miniatur bola dunia.
Pengunjung akan menemukan miniatur Menara Eiffel, Tembok Besar Cina, Menara Pisa, Taj Mahal, Burj Khalifa, Candi Prambanan dan masih banyak yang lainnya.
Selain itu ada juga Sakura Park yang mirip seperti di Jepang, di sini pengunjung dapat menyewa kostum ala Jepang dan berforo dengan latar belakang sakura.

Wahana Permainan

Wahana permainan yang tersedia beragam seperti Sky Ride, Mini Pedicab, ATV Adventure, Mini Mandalika, Fun Archery, RC Boat, Rainbow Slide dan Sakura River Cruise. Menarik bukan?
ADVERTISEMENT
Wahana yang menjadi favorit pengunjung yaitu Sakura River Cruise, pengunjung dapat berlayar melalui sungai buatan yang mempesona nan indah memberikan sensasi seperti berada di tepi sungai Sakura di Jepang.
Untuk menikmati wahana-wahana yang ada di MiniMania, pengunjung perlu mengeluarkan biaya tambahan mulai dari Rp12.000.

Lokasi

MiniMania Puncak berada di Jl. Raya Cibogo No.KM 72, Cipayung Datar, Kec. Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Dari pusat Kota Bogor dapat ditempuh dengan jarak sekitar 15 kilometer selama kurang lebih 30 menit.

Harga Tiket dan Jam Operasional

Harga tiket masuk dibanderol dengan harga Rp30.000 per orang, jika memasuki area Sakura Park akan dikenai biaya tambahan Rp30.000 per orang. Pengunjung juga dapat membeli tiket combo yang dibanderol seharga Rp60.000 per orang.
ADVERTISEMENT
Anak anak di bawah tinggi 80 cm tidak dikenakan biaya alias gratis, untuk libur nasional dan akhir pekan hanya berlaku tiket combo. Jam operasional buka setiap hari mulai pukul 08.30 sampai dengan 17.30 WIB.
Tempat wisata miniatur dunia di Bogor ini dapat menjadi destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi di akhir pekan bersama orang tersayang! (Mit)