news-card-video
4 Ramadhan 1446 HSelasa, 04 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Mobil Travel: Pengertian, Harga, dan Merek Terbaik 2023

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
7 Mei 2023 9:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Mobil travel adalah, sumber foto (Ignat K.y) by unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Mobil travel adalah, sumber foto (Ignat K.y) by unsplash.com
ADVERTISEMENT
Mobil travel adalah salah satu transportasi yang sering digunakan oleh masyarakat dalam melakukan perjalanan ke luar kota. Mobil ini berbeda dengan jenis mobil pada umumnya, baik dari segi fungsi, fasilitas, harga, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Mobil travel kerap digunakan untuk jasa transportasi darat yang memberikan keleluasaan bagi penumpang untuk berangkat kapan saja dengan tujuan ke mana saja. Jika tertarik membeli mobil jenis ini, maka penting sekali untuk mengetahui pengertian, harga, hingga merek terbaiknya.

Pengertian Mobil Travel adalah

Ilustrasi Mobil travel adalah, sumber foto (Jessica Furtney) by unsplash.com
Mengutip buku One Shot One Kill Cara Ampuh Memengaruhi Orang dan memperoleh Peluang di Mana pun dan Kapan pun oleh Saad Pamungkas (2020), mobil travel adalah jenis moda transportasi darat yang memberikan jasa angkutan dengan cara menjemput penumpang. Penjemputan ini dilakukan dari depan rumah dan diantar hingga ke alamat tujuan.
Mengendarai travel dinilai lebih ekonomis dan nyaman. Travel berbeda dengan taksi karena jangkauannya lebih jauh, bahkan bisa mencapai luar provinsi.
ADVERTISEMENT

Harga dan Merek Terbaik Mobil Travel

Ilustrasi Mobil travel adalah, sumber foto (Hobi Industri) by unsplash.com
Ada beragam jenis mobil travel yang memiliki keunggulan masing-masing. Beberapa jenis merek beserta harga belinya yakni sebagai berikut:

1. Suzuki APV

Suzuki APV adalah salah satu merek mobil travel yang cukup legendaris. Mobil jenis MPV ini mempunyai kapasitas hingga 9 orang. Tersedia bagasi yang cukup lapang dan muat untuk menampung koper. Harga mobil travel ini yaitu sekitar Rp160 juta-210 juta.

2. Toyota Hiace

Toyota Hiace juga termasuk salah satu mobil travel yang banyak diminati. Mobil ini mampu menampung hingga 16 orang penumpang. Dengan mesin berkekuatan 1.600 cc, Toyota Hiace sangat cocok digunakan untuk bepergian jarak jauh. Adapun harga merek mobil travel ini sekitar Rp500 juta ke atas.

3. Daihatsu Luxio

Daihatsu Luxio adalah merek mobil travel yang yang berkapasitas 8 orang penumpang. Mobil ini menggambarkan mesin 3SZ-VE DOHC VVT-i yang dilengkapi dengan pendinginan air. Harga mobil travel ini sekitar Rp199 juta.
ADVERTISEMENT

4. Isuzu Elf Microbus

Isuzu Elf Microbus memiliki model yang sedikit mirip dengan Toyota Hiace. Hanya saja, mobil ini memiliki harga yang lebih terjangkau. Mobil yang muat untuk 19 orang penumpang ini memiliki harga sekitar Rp300 juta ke atas.
Mobil travel adalah jenis kendaraan yang bisa dipilih untuk menjalankan bisnis transportasi. Berbagai merek mobil yang dijelaskan di atas memiliki keunggulan dan spesifikasi masing-masing yang dapat memberikan kenyamanan untuk penumpang selama di perjalanan. (DLA)