Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Pantai Aruna: Destinasi Wisata yang Cocok untuk Honeymoon di Lampung
16 April 2025 14:23 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Lampung memiliki banyak tempat wisata alam yang cocok dijadikan destinasi wisata saat honeymoon bersama pasangan. Salah satunya adalah Pantai Aruna dengan pemandangan sekitarnya yang memesona dan romantis.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan akun Instagram @disparbud_lampungselatan, pantai ini menjadi salah satu destinasi wisata terbaik dengan fasilitas yang lengkap. Destinasi pantai ini termasuk baru di Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan.
Pantai Aruna: Lokasi, HTM, Jam Buka, dan Rute Perjalanan sebagai Panduan
Bagi pasangan suami istri baru yang sedang merencanakan honeymoon, Pantai Aruna adalah pilihan yang tepat. Pasalnya pemandangan sangat indah dan bernuansa romantis. Lokasinya di Dusun Muing, Kecamatan Kalianda, Lampung 35551.
Pantai ini cukup dekat dengan Kantor Bupati Lampung Selatan, yaitu sekitar 10 kilometer dengan durasi tempuh 15 menit. Agar tidak salah arah, berikut panduan arah perjalanan dari Kantor Bupati Lampung Selatan menuju lokasi wisata.
ADVERTISEMENT
Pantai ini memiliki tarif yang masih sangat terjangkau, yaitu Rp20.000, sebagaimana dikutip dari Instagram @disparbud_lampungselatan. Jam operasionalnya setiap hari Senin - Minggu, mulai pukul 07.00 WIB - 23.00 WIB.
Walaupun waktu operasionalnya buka sampai malam hari, pengunjung perlu berhati-hati untuk bersantai saat malam hari di pantai ini. Karena penerangannya tidak sebagus saat siang hari. Pastikan membawa perlengkapan seperti senter untuk membantu penerangan.
Daya Tarik dan Fasilitas Pantai Aruna yang Memesona untuk Honeymoon
Pantai Aruna memiliki daya tarik yang mampu memikat hati para pengunjung yang datang. Mulai dari pantainya yang bersih dengan pasir pantai yang putih.
Selain itu, lautnya cukup aman untuk berenang bagi para pengunjung. Namun jika hendak berenang, pastikan kondisi laut tidak sedang pasang, agar tidak berbahaya. Suasananya semakin romantis saat sore hari, karena pemandangan sunset yang sangat indah dan view Gunung Rajabasa.
ADVERTISEMENT
Fasilitas pantai ini sangat lengkap. Ada gazebo untuk bersantai, Kamar mandi yang bersih, musala, tenant makanan dan minuman, kafe, serta ada kamar bilas yang bersih dan tidak perlu membayar tarif atau gratis.
Spot paling banyak dikunjungi adalah kafenya, karena lokasinya memiliki pemandangan langsung ke pantai. Selain itu, aktivitas yang banyak dilakukan adalah bermain wahana air yang seru, seperti banana boat, donut boat, jet ski, dan Kano.
Lokasi pantai ini cukup strategis sebagai tempat honeymoon bagi para pasangan suami istri. Pasalnya, di sekitar pantai ada beberapa resor atau penginapan yang nyaman untuk bermalam.
Informasi seputar Pantai Aruna di atas bisa jadi destinasi wisata bagi pasangan suami istri baru yang hendak melakukan honeymoon di Lampung. Tempat wisatanya romantis dan dekat dengan penginapan untuk bermalam. (NAI)
ADVERTISEMENT