Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Perbedaan Hotel Bintang 4 dan 5, Turis Wajib Tahu!
6 Oktober 2022 19:53 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Menginap di hotel sudah bukan hal asing lagi bagi kamu, bukan? Nah, apakah kamu tahu perbedaan hotel bintang 4 dan 5? Simak informasi di bawah ini untuk menambah wawasan kamu.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Kamus Besar Bahasa Indonesia, hotel adalah bangunan yang memiliki banyak kamar, serta disewakan sebagai tempat menginap dan makan bagi orang yang sedang melalukan perjalanan.
Hotel juga berarti bentuk akomodasi yang pengelolaannya dilakukan secara komersial, disediakan bagi setiap orang untuk memperoleh penginapan, pelayanan, makan dan minum.
Perbedaan Hotel Bintang 4 dan 5
Hotel memiliki tingkatan yang sering kita sebut dengan istilah bintang. Bintang yang paling tinggi adalah bintang 5. Kamu harus bisa membedakan tingkatan bintang tersebut agar tidak dirugikan. Inilah perbedaan hotel bintang 4 dan 5 yang wajib diketahui para turis.
Penggunaan bintang bukan sekadar mengenai harga, melainkan juga kualitas pelayanan, kebersihan, kelengkapan fasilitas, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Hotel bintang 4 dan 5 umumnya menjadi pilihan orang-orang yang mengutamakan kenyamanan, atau orang-orang yang ingin merasakan pengalaman menginap di hotel mewah.
Fasilitas di hotel bintang 4 dan 5 sebenarnya yang tidak jauh berbeda. Hotel bintang 4 biasanya memberikan layanan seperti parkir valet dan layanan kamar 24 jam.
Kamar hotel bintang 4 terdiri atas tempat tidur king size, kursi tambahan, minibar, brankas, kasur dengan bantal ekstralembut, jubah mandi, dan produk mandi kelas atas. Selain itu, ada pula layanan seperti spa lengkap, akses main golf, lapangan tenis, penitipan anak, dan kolam renang.
Fasilitas di hotel bintang 5 umumnya mencakup semua yang ada di hotel bintang 4. Di samping itu, hotel bintang 5 juga menyediakan layanan spa mewah, klub kesehatan dengan layanan lengkap, serta ruang ganti mewah.
ADVERTISEMENT
Kamar-kamar di hotel bintang 5 pun lebih mewah dengan kamar mandi besar beserta bathtub. Interior kamar pun lebih elegan dan berkelas.
Nah, demikianlah penjelasan mengenai perbedaan hotel bintang 4 dan 5 yang wajib kamu ketahui. Dengan begitu, kamu bisa memilih hotel yang tepat sesuai keinginan dan kemampuan kamu. Selamat berlibur!