Perbedaan Teras Malioboro 1 dan 2 Jogja

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
31 Juli 2022 19:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Perbedaan Teras Malioboro 1 dan 2, foto unplash, Yoyo Hins
zoom-in-whitePerbesar
Perbedaan Teras Malioboro 1 dan 2, foto unplash, Yoyo Hins
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mengetahui perbedaan teras Malioboro 1 dan 2 salah satu hal yang perlu kalian ketahui sebelum berkunjung ke Maliboro, jantung kota bagi Yogyakarta. Di Malioboro terdapat banyak toko yang menjual oleh-oleh khas Kota Jogja, Malioboro selalu ramai dan dipenuhi para wisatawan pada siang hari sampai malam hari.
ADVERTISEMENT
Selain kuliner yang terkenal di Jogja dengan harga yang murah seperti gudeg, wedang jahe, sate klatak, krecek, Bakpia Pathuk, dan berbagai kuiner lainnya, Jogja juga terkenal akan batik khas yang dimilikinya.

Perbedaan Teras Malioboro 1 dan 2

Perbedaan Teras Malioboro 1 dan 2, foto unplash, culturetrip
Berikut ini perbedaan Teras Malioboro 1 dan 2 yang perlu kalian ketahui sebelum mengunjunginya. Mulai tanggal 1 Februari 2022, pedagang kaki lima sudah memindahkan dagangannya ke tempat yang sudah disiapkan oleh pemerintah Yogyakarta.

Teras Malioboro 1

Teras Malioboro 1 berada di gedung bekas Bioskop Indra yang terletak di kawasan selatan Malioboro Selatan. Pada Teras Malioboro 1, yang terletak di kawasan Malioboro Selatan ini terdapat tiga lantai.
Lantai Pertama diisi berbagai souvenir mulai dari baju anak-anak, baju dewasa, aneka kaos, celana santai, tas, gantungan kunci, dan hiasan.
ADVERTISEMENT
Lantai Kedua juga tak jauh beda dari lantai satu yang isisnya adalah parapedagang baju, kaos, celana, dan berbagai souvenir yang lainnya.
Lantai tiga Malioboro terdapat kios-kios kecil namun tidak dipergunakan jadi lantai tiga Teras Malioboro 1 kosong. Di samping Teras Malioboro satu terdapat juga kios-kios kecil yang berjualan aneka makanan dan minuman.
Suasana Teras Malioboro 1 tidak terlalu banyak pengunjung.

Teras Malioboro 2

Teras Malioboro 2 berada di lahan kosong yang merupakan bekas kompleks kantor dinas pariwisata utara Malioboro, tepatnya di sebelah utara Kantor DPRD DIY.
Tak jauh berbeda dengan Teras Maliobro 1, Teras Malioboro 2 juga para pedagang kaki limanya berjualan berbagai aneka jenis baju seperti baju kaos, baju santai, celana, tas, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
Di Teras Malioboro 2 juga terdapar beberapa kios-kios kecil yang menyediakan aneka makanan.
Para pedagang kaki lima yang telah menempati Teras Malioboro Jogja terlihat sangat nyaman saat berpindah ke lokasi dagang ini, meskipun omset yang didapatkan tidak sebesar dan sebanyak saat berjualan di Jalan Malioboro.
Itulah perbedaan Teras Malioboro 1 dan Teras Malioboro 2 Jogja yang perlu kalian ketahui.(Diah)