Pulau Bedil, Keindahan Bak Raja Ampat di Jawa Timur

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
19 Juni 2024 14:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pulau Bedil. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Unsplash Michael
zoom-in-whitePerbesar
Pulau Bedil. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Unsplash Michael
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tak perlu mengunjungi Papua jika ingin menikmati keindahan Raja Ampat. Hal ini disebabkan oleh adanya Pulau Bedil di Banyuwangi, Jawa Timur yang mempunyai panorama serupa dengan kepulauan tersebut.
ADVERTISEMENT
Pulau ini cocok bagi para turis yang ingin healing dengan menikmati ketenangan khas pesisir. Dengan demikian, pikiran menjadi lebih segar dan tingkat stres pun menurun.

Ragam Hal Menarik dari Pulau Bedil

Pulau Bedil. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Unsplash Marek Okon
Menurut situs resmi Banyuwangi, banyuwangikab.go.id, Banyuwangi mempunyai luas mencapai 5.782,50 kilometer persegi. Oleh sebab itu, Banyuwangi dinobatkan menjadi kabupaten terluas di Jawa Timur.
Tak hanya luas saja, kabupaten ini juga menawarkan beragam daya tarik wisata yang memikat. Misalnya adalah Pulau Bedil di Dusun Pancer, Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggran. Beragam hal menarik dapat ditemukan di sana, yaitu:

1. Mempunyai Laguna

Salah satu hal menarik yang bisa ditemukan di pulau ini adalah menelusuri laguna. Lagunan di sini berupa gua alami yang bisa dilalui dari pulau tersebut hingga bertemu dengan Samudra Hindia.
ADVERTISEMENT
Laguna ini tak mempunyai terumbu karang dan cukup dangkal sehingga cenderung aman untuk dijelajahi. Selain itu, di langit-langit gua, ada kelelawar yang bergelantungan dan bisa diamati tanpa mengganggunya.

2. Memiliki Gugusan Pulau-Pulau Kecil

Tak hanya ada satu pulau saja di sini, tetapi beberapa pulau kecil yang membetuk suatu gugusan. Jika dilihat dari atas, gugusan pulau-pulau ini terlihat indah seperti Raja Ampat.

3. Bisa Berenang

Di kawasan laguna, ombaknya cukup tenang. Itulah mengapa, para turis bisa berenang di sana. Jika ingin melihat air laut lebih jelas, peralatan snorkeling bisa digunakan.

4. Pemandangan Indah

Di sore hari, para turis bisa bersantai sembari melihat pemandangan Samudra Hindia yang indah. Pemandangan ini akan semakin indah saat matahari mulai tenggelam.

5. Mencoba Spearfishing

Ada satu aktivitas menarik yang bisa dilakukan di pulau ini, yaitu teknik menangkap ikan dengan tombak atau spearfishing. Teknik ini bisa dicoba dengan didampingi oleh profesional.
ADVERTISEMENT
Pulau Bedil bisa dikunjungi dengan naik kapal dari Pantai Mustika Pancer di Banyuwangi. Tak ada biaya untuk memasuki pulau ini. Bagaimanapun juga, para turis perlu membayar kapal sesuai kesepakatan dengan pemiliknya. (LOV)