Konten dari Pengguna

Rute ke Tangkuban Perahu dari Jakarta via Tol

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
5 Agustus 2022 15:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rute ke Tangkuban Perahu dari Jakarta via Tol/Foto hanya ilustrasi dari tol. Sumber: Unsplash/Red John
zoom-in-whitePerbesar
Rute ke Tangkuban Perahu dari Jakarta via Tol/Foto hanya ilustrasi dari tol. Sumber: Unsplash/Red John
ADVERTISEMENT
Sedang merencanakan wisata ke Gunung Tangkuban Parahu? Kini sangat mudah, apalagi jika memulai perjalanan dari Jakarta. Berikut ini rute ke Tangkuban Perahu dari Jakarta via tol.
ADVERTISEMENT
Tangkuban Perahu adalah lokasi wisata berupa kawah gunung berapi di Bandung, Jawa Barat. Tempat ini banyak menjadi tujuan utama para wisatawan karena pesona alamnya yang indah.
Cara ke Tangkuban Perahu dari Jakarta sekarang semakin mudah, banyak akses yang bisa dilalu dari jalan raya hingga adanya tol yang semakin memudahkan kamu untuk sampai ke Tangkuban Perahu.
Dikutip dari bpjt.pu.go.id, di antara fungsi jalan tol adalah memperlancar lalu lintas di daerah yang telah berkembang.
Di artikel kali ini kami akan menjelaskan beberapa rute tol yang bisa kamu lewati untuk sampai ke Tangkuban Perahu dengan cepat dan efisien juga.

Rute ke Tangkuban Perahu dari Jakarta via Tol

Rute ke Tangkuban Perahu dari Jakarta via Tol/Foto hanya ilustrasi dari tol. Sumber: Unsplash/Wojtek Witkowski
Setidaknya ada tiga rute yang bisa kamu lalui.
ADVERTISEMENT

1. Via Tol Cipali

Kamu bisa memulai perjalanan dengan melewati Jalan Tol Cikampek yang nantinya disambubg dengan Tol Cipali, keluar di Gerbang Tol Subang.
Setelah keluar dari Gerbang Tol Subang, kamu bisa pilih arah jalan Kota Subang, Jl. Oto Iskandardinata. Dari sini kamu bisa mengambil arah Jl. Cijambe- Jl. Raya Cagak- Ciater, dan kamu bisa sampai ke Tangkuban Perahu.

2. Melalui Kota Bandung, Via Tol Purbaleunyi

Dari Jakarta kamu mengambil arah ke Tol Cikampek yang akan diiteruskan ke Tol Purbaleunyi keluar di Gerbang Tol Pasteur. Dari Pasteur kamu biaa ambil arah menuju Jl. Pasirkaliki kemudia Jl. Setiabudi lanjutkan perjalanan hingga ke Jl. Raya Lembang ke Jl. Raya Tangkubanparahu - dan kamu bisa sampai Gunung Tangkubanparahu.
Jalur ini cocok kamu gunakan jika melakukan perjalanan santai sembari menikmati keindahan Kota Bamdung atau bisa digunakan saat pulang agar tidak bosan.
ADVERTISEMENT

3. Melalui Purwakarta, Via Tol Purbaleunyi

Jalur ini juga disebut dengan jalur Sadang, memulai perjalanan dari Jakarta dan seperti biasa kamu perlu mengambil arah ke Tol Cikampek, setelahnya kamu bisa berbelok ke kanan menuju Tol Purbaleunyi, nanti keluar di Sadang.
Saat sampai di Sadang kamu bisa menuju Kota Purwakarta, Pasawahan dengan rute Jl. Wanayasa terus ke Sagalaherang, ke Jl. Cagak - Jl. Ciater - Gunung Tangkubanparahu.
Itulah rute ke Tangkuban Perahu dari Jakarta via tol. Dengan melewati tol ini, perjalanan kamu akan memakan sedikit waktu. Semoga bisa membantu dan selamat berlibur.(ANDI)