Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Rute KRL Bekasi-Cikarang 2023 beserta Jadwal Keberangkatannya
21 Juni 2023 14:07 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Rute KRL Bekasi–Cikarang 2023 merupakan salah satu rute KRL yang sering dicari oleh masyarakat di internet. Dengan demikian, mereka bisa memperoleh informasi mengenai stasiun apa saja yang dilewati oleh KRL di rute tersebut.
ADVERTISEMENT
Selain itu, masyarakat juga kerap mencari jadwal keberangkatannya. Jadi, mereka bisa mempersiapkan perjalanan mereka dan memperhitungkan waktu dengan lebih baik.
Rute KRL Bekasi–Cikarang 2023
Apa yang dimaksud dengan KRL? Mengutip buku Seri Penemuan Kereta Api, Armelia F (2020:25), kereta rel listrik (KRL) merupakan suatu jenis kereta api yang bergerak dengan sistem propulsi motor listrik.
KRL menjadi salah satu transportasi massal yang disukai oleh masyarakat Jabodetabek. Oleh sebab itu, banyak orang mencari rute KRL Bekasi – Cikarang 2023 sebagai panduan untuk menggunakannya. Berikut rutenya dan stasiun yang dilewati:
Rute di atas berlaku pulang pergi. Dengan demikian jika berangkat dari Stasiun Cikarang, para penumpang akan melewati Stasiun Metland Telaga Murni, Stasiun Cibitung, Stasiun Tambun, Stasiun Bekasi Timur hingga sampai di Stasiun Bekasi.
ADVERTISEMENT
Jadwal KRL Bekasi–Cikarang 2023
Untuk mempermudah masyarakat dalam menggunakan KRL Bekasi-Cikarang 2023, berikut jadwal selengkapnya:
1. Dari Stasiun Bekasi
Jadwal paling pagi: Jam 04.22
Jadwal paling malam: Jam 00.45
2. Dari Stasiun Cikarang
Jadwal paling pagi: Jam 04.12
Jadwal paling malam: Jam 00.07
Durasi yang diperlukan KRL dari Stasiun Bekasi ke Stasiun Cikarang adalah 20 menit sekali. Selain itu, KRL akan berangkat sekitar setiap lima hingga 20 menit sekali. Kedua hal tersebut juga berlaku untuk KRL dari Stasiun Cikarang ke Stasiun Bekasi.
Namun jadwal bisa berubah kapan saja. Maka dari itu, masyarakat bisa mengecek jadwal di aplikasi resmi KRL, yaitu C-Acces. Mereka juga bisa langsung datang ke stasiun untuk memperoleh jadwal yang lebih akurat beberapa saat sebelum keberangkatan
ADVERTISEMENT
Itulah rute KRL Bekasi – Cikarang 2023 beserta jadwalnya. Semoga bisa menjadi referensi masyarakat sebelum menggunakan KRL ini. (LOV)