Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
Konten dari Pengguna
Selam Semliro, Wisata Spot Foto Instagramable di Kudus
30 September 2024 15:23 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Bagi pencinta fotografer dan alam, objek wisata ini memberikan banyak sudut instagramable yang memanjakan mata. Harga tiketnya juga ramah di kantong, sehingga terjangkau untuk semua kalangan.
Selam Semliro, Wisata Spot Foto Alam di Kudus
Menurut buku Jelajah Nusantara, Tri Maya Yulianingsih (2017), ikon terkenal Kudus adalah Masjid Al-Aqsha karena menaranya serupa bangunan candi, hasil akulturasi budaya Hindu-Jawa-Islam. Namun, wisata alamnya juga tidak kalah memesona.
Selam Semliro menyuguhkan pesona alam yang menyegarkan mata. Berada di kaki Gunung Muria, tepatnya Desa Rahtawu, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Waktu operasionalnya setiap hari pukul 08.00 sampai 16.00 WIB.
Daya tarik utamanya adalah beragam wahana spot foto menarik berlatar belakang pegunungan dan langit biru, antara lain:
ADVERTISEMENT
1. Bunga Mawar
Sudut foto di atas bukit dengan background mawar, sehingga cocok untuk pasangan yang ingin momen romantis.
2. Jembatan Prutul
Jembatan ini tampak seperti terpotong serta menyambung ke arah gunung. Sebaiknya tidak berfoto dengan banyak orang karena penyangganya terbuat dari bambu.
3. Kelopak Bunga
Karya seniman ini berwarna kuning cerah yang melambangkan bunga mekar. Penyangganya kuat untuk perempuan dan anak-anak duduk berfoto di atasnya.
4. Kursi Warna
Kursi berwarna-warni mempunyai dominasi warna kuning, cocok untuk anak-anak. Ada juga spot foto "kursi raja" berwarna silver yang unik.
5. Sayap Malaikat
Sayap malaikat dengan background pegunungan memberikan kesan terbang di alam terbuka.
Pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk Rp5.000 untuk foto sepuasnya. Selain itu, terdapat gazebo yang bisa digunakan untuk beristirahat. Bukan sekadar tempat duduk, gazebo ini dibuat estetik agar selaras dengan sekitarnya.
ADVERTISEMENT
Selam Semliro juga terkenal dengan julukan "seribu tangga", di mana pengunjung harus menaiki tangga untuk sampai lokasi utama. Mengingat kondisi jalannya curam, pastikan kendaraan dalam kondisi prima, terutama sistem pengeremannya.
Jika mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan dan berbagai spot foto instagramable , Selam Semliro adalah pilihan sempurna. Pengunjung bisa menikmati suasana asri khas pegunungan sekaligus mengabadikan setiap sudut pemandangan. (ALF)