Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Sungai Maron, Wisata Susur Sungai di Pacitan yang Berair Hijau Kebiruan
4 Juli 2024 14:14 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pacitan terkenal dengan wisata baharinya yang indah. Selain pantai, ada juga Sungai Maron yang pemandangannya keren. Airnya hijau dan pengunjung bisa menyusuri sungai mengendarai perahu.
ADVERTISEMENT
Selama menyusuri sungai, penumpang perahu akan menyaksikan indahnya pemandangan sungai. Ada tanaman dan pepohonan yang tumbuh di perbatasan daratan dan sungai dan tampak bagaikan pulau.
Sungai Maron: Lokasi dan Daya Tariknya
Sungai Maron terletak di Maron, Dersono, Kec. Pringkuku, Kabupaten Pacitan , Jawa Timur 63552. Jam operasionalnya berlangsung setiap hari pukul 07.00–17.00 WIB.
Mengutip dari Instagram @sungaimaronofficial_, harga tiket masuk sungai sebesar Rp5.000 per orang dan untuk sewa perahu dibanderol Rp100.000 per perahu dengan kapasitas tiga hingga empat orang.
Bagi pengunjung yang membawa kendaraan, juga akan dikenakan tarif Rp3.000 untuk roda dua dan Rp5.000 untuk roda empat. Adapun daya tariknya yang membuat pengunjung terpesona adalah sebagai berikut.
1. Wisata Susur Sungai
Wisata ini akan mengajak penumpang perahu menjelajahi sungai sepanjang 4,5 km. Pemandangan alamnya luar biasa, airnya hijau, serta suasananya menyejukkan dan keren untuk didokumentasikan.
ADVERTISEMENT
Penumpang akan merasakan tengah berada di Amazon. Garis daratan yang bersinggungan langsung dengan sungai banyak ditumbuhi tanaman hijau serta pepohonan yang membuatnya semakin eksotis.
2. Jalur Menembus Pantai
Menyusuri jalur sungai akan bermuara ke pantai. Sehingga penumpang perahu dapat melihat sungai sekaligus lautan dengan satu kali perjalanan. Pengalaman ini jarang dirasakan di sungai lain di Jawa Timur.
3. Fasilitas Lengkap
Fasilitas di sini sangat lengkap untuk mendukung pariwisata, terdapat Pusat Informasi destinasi Sungai Maron, lahan parkir, kafetaria, toilet, musala, wahana perahu untuk susur sungai, camping ground, wahana outbond, serta aneka spot foto instagramable.
4. Wahana Outbond & Camping
Pengunjung bisa menikmati beragam wahana outbond yang tersedia untuk memacu adrenalin. Selain itu, pengunjung juga diperkenankan camping di area yang telah disediakan khusus untuk berkemah.
ADVERTISEMENT