Tample of Literature Hanoi, Destinasi Wisata Sejarah yang Populer Vietnam

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
20 Juni 2024 14:51 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Temple of Literature Hanoi, foto hanya ilustrasi bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/Ban Kanal
zoom-in-whitePerbesar
Temple of Literature Hanoi, foto hanya ilustrasi bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/Ban Kanal
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hanoi menjadi salah satu kota di Vietnam yang selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai negara, tak terkecual Indonesia. Pasalnya, ada banyak tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Salah satu yang paling populer, yakni Temple of Literature Hanoi.
ADVERTISEMENT
Tempat wisata ini merupakan tempat wisata bersejarah yang sangat terkenal di Vietnam. Wisatawan baik dalam maupun luar negeri ramai mengunjungi tempat ini untuk melihat bangunan bersejarah yang sarat akan makna.

Sekilas Mengenai Tample of Literature Hanoi

Temple of Literature Hanoi, foto hanya ilustrasi bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/Nopphalux Kosakorn
Dikutip dari buku Wisata Hemat: Hanoi dan Sekitarnya, Andy Kristono, (2012: 106), tempat ini didirikan oleh Kaisar Ly Thanh Tong pada tahun 1070. Tample of Literature Hanoi awalnya dibangun sebagai tempat pemujaan Konfusius.
Tempat ini kemudian menjadi tempat pengajaran ratusan cendekiawan Vietnam sekaligus menjadi universitas pertama di Vietnam.
Sebagai destinasi wisata terkenal tentu Tample of Literature Hanoi memiliki daya tarik yang memikat wisatawan. Wisatawan dapat mengunjungi beberapa tempat sakral yang ada dalam kompleks tempa wisata ini.
ADVERTISEMENT
Wisatawan akan dibuat terpesona dengan kemegahan bangunan di tempat ini. Tak hanya itu, wisatawan juga akan mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam terkait sejarah di Vietnam.
Meski pernah terdampak perang Vietnam, tetapi bangunan di tempat ini tetap terjaga mulai dari arsitektur hingga budayanya. Tempat ini dikelilingi oleh bata dengan luas 54.000 meter persegi.
Selain ramai dikunjungi oleh wisatawan, tempat ini juga ramai didatangi oleh pelajar. Umumnya, para pelajar datang untuk berdoa sebelum pelaksanaan ujian agar diberikan kelancaran serta nilai yang tinggi.
Terdapat lima area yang bisa dikunjungi oleh wisatawan yang tentunya memiliki keunikan dan keindahan tersendiri. Kelima area tersebut yakni:
ADVERTISEMENT

Jam Operasional dan Harga Tiket Masuk Tample of Literature Hanoi

Tample of Literature Hanoi, foto hanya ilustrasi bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unplash/Jack Young
Objek wisata yang terlokasi di Jalan Quoc Tu Giam, Distrik Dong Da, Hanoi ini buka setiap hari mulai pukul 08.00-17.00 waktu setempat. Tiket masuk pada tempat ini dibedakan antara wisatawan umum dan pelajar.
Untuk wisatawan umum, pengelola memasang biaya masuk sebesar 70.000 VDN atau sekitar Rp45.000. Sementara tiket masuk bagi pelajar, dibanderol dengan harga 35.000 VDN atau sekitar Rp22.500.
Wisatawan harus membayar tiket dengan uang tunai, sebab di tempat ini tidak menyediakan pembayaran menggunakan kartu kredit dan sejenisnya. Simpan tiket masuk dengan baik agar dapat dengan mudah diperiksa oleh petugas.
Karena Tample of Literature merupakan tempat suci, wisatawan yang berkunjung diwajibkan menggunakan pakaian yang sopan dan tidak terbuka. Jangan lupa untuk menjaga ketertiban terutama pada area ibadah di tempat ini. (IND)
ADVERTISEMENT