Konten dari Pengguna

Tirta Ceria Waterpark Deli Serdang: Lokasi, Daya Tarik, dan Harga Tiket Masuknya

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
21 April 2025 14:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Tirta Ceria Waterpark Deli. Foto: dok. Unsplash/Yianni Mathioudakis
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Tirta Ceria Waterpark Deli. Foto: dok. Unsplash/Yianni Mathioudakis
ADVERTISEMENT
Tirta Ceria Waterpark dikenal sebagai salah satu kolam renang yang menarik untuk dikunjungi di Deli Serdang. Tempat ini banyak dikunjungi khususnya saat libur panjang.
ADVERTISEMENT
Area wisata air ini dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas yang menarik. Selain itu, kolam renang ini juga memiliki daya tarik tersendiri yang membuat kolam renang ini cukup populer di Deli Serdang.

Daya Tarik Tirta Ceria Waterpark Deli Serdang dan Jam Operasional

Tirta Ceria Waterpark dikenal sebagai salah satu area bermain air di Deli Serdang yang menarik untuk dikunjungi khususnya saat liburan. Kolam renang ini memiliki fasilitas yang terbilang cukup lengkap. Mulai dari tempat bilas yang banyak, area istirahat, hingga permainan yang seru dan menyenangkan.
Tak hanya itu, kolam renang ini juga memiliki daya tarik lainnya seperti tersedia beberapa pilihan kolam renang untuk pengunjung dewasa maupun anak-anak, hingga aneka permainan seru seperti ember tumpah raksasa dan beberapa pilihan perosotan.
ADVERTISEMENT
Kedalaman kolam renang yang tersedia juga memudahkan pengunjung menyesuaikan jenis kolam renang yang akan digunakan. Untuk pengunjung anak-anak, kolam renang dangkal dengan berbagai permainan dan pancuran air bisa menjadi pilihan.
Sedangkan untuk pengunjung dewasa, kolam renang yang lebih dalam bisa menjadi pilihan yang tepat baik untuk bermain maupun untuk berlatih dan olahraga. Mengutip dari akun Instagram resmi @tirtaceria_waterpark Tirta Ceria Waterpark memiliki jam operasional mulai dari 08.00 WIB sampai 18.00 WIB.

Harga Timet Masuk, Lokasi dan Cara Menuju ke Tirta Ceria Waterpark Deli Serdang

Untuk harga tiket masuknya mulai dari Rp15.000 untuk kunjungan dari Senin sampai Jumat dan Rp20.000 untuk kunjungan di akhir pekan dan hari libur.
ADVERTISEMENT
Kolam renang ini berada di Deli Serdang, tepatnya di Jl. Setia Tirta, Sei Beras Sekata, Kec. Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
Untuk dapat menuju kolam renang ini, pengunjung dapat menempuh perjalanan selama 31 menit dari pusat kota Medan dengan menggunakan kendaraan pribadi. Pengunjung dapat melalui Jl. Gatot Subroto untuk sampai ke area Tirta Ceria Waterpark.
Sekian informasi singkat mengenai Tirta Ceria Waterpark Deli Serdang lengkap dengan informasi lokasi, daya tarik, htm, jam buka, cara ke sana, dan fasilitasnya. Dengan informasi ini, pengunjung dapat mempersiapkan diri dengan matang sebelum berkunjung. (DAP)