Umbul Nilo: Lokasi, Daya Tarik, Jam Buka, Fasilitas, dan Aksesnya

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
3 Desember 2023 18:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Wisata Umbul Nilo, Pexels/Quang Nguyen Vinh
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Wisata Umbul Nilo, Pexels/Quang Nguyen Vinh
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Umbul Nilo merupakan salah satu tempat wisata yang berada di Klaten, Jawa Tengah. Tempat wisata ini berbentuk mata air yang jernih dan dikelilingi oleh pohon yang rindang.
ADVERTISEMENT
Umbul Nilo berasal dari kata umbul dan nila. Umbul memiliki makna mata air sedangkan Nilo berasal dari pohon Nila besar yang tumbuh di dekat mata air tersebut.

Wisata Umbul Nilo

Ilustrasi Wisata Umbul Nilo,Unsplash/Michael
Umbul Nilo memiliki beragam daya tarik seperti berada cukup tersembunyi di tengah pemukiman warga. Lokasi Umbul Nilo masih sangat asri dengan air jernih. Inilah daya tarik Umbul Nilo, lokasi, jam buka, fasilitas, dan akses transportasinya.

1. Lokasi

Umbul Nilo terletak di Kabupaten Klaten Jawa Tengah, tepatnya di Daleman, Kecamatan Tulung. Apabila pengunjung berangkat dari pusat Kota Klaten, jarak tempuh menuju Umbul Nilo adalah sekitar 25,5 kilometer (km) dengan waktu tempuh kurang lebih satu jam.
Lokasi Umbul Nilo berada dekat dengan objek wisata air lain seperti Umbul Pelem Wunut, Umbul Manten dan Janti Park. Lokasi di sekitar Umbul Nilo juga masih sangat asri dengan bentang persawahan dan pepohonan rindang.
ADVERTISEMENT

2. Jam Buka

Sebagai suatu wisata alam Umbul Nilo memiliki jam buka hingga 24 jam. Pengunjung dapat berkunjung ke Umbul Nilo setiap hari. Tempat wisata ini biasanya ramai pengunjung saat hari libur atau akhir pekan.

3. Fasilitas

Umbul Nilo memiliki berbagai fasilitas yang dapat menunjang kenyamanan pengunjung. Fasilitas yang terdapat di Umbul Nilo diantaranya adalah:

4. Akses Transportasi

Umbul Nilo dapat diakses menggunakan sepeda motor. Pengunjung dapat berkendara dari Alun-alun Klaten ke arah GOR Gelarsena Klaten untuk berkendara di Jalan Klaten-Ponggok/Janti.
Pengendara dapat belok ke kiri melintasi Umbul Manten (Polanharjo) dan Umbul Pelem (Tulung) setelah sampai di pertigaan Janti. Pengendara dapat terus lurus ke arah barat sekitar satu kilometer belok ke kiri melintasi Janti Park.
ADVERTISEMENT
Lokasi Umbul Nilo berada di sebelah barat Janti Park berjarak kurang lebih 600 meter. Lokasi Umbul Nilo yang tersembunyi akan sedikit mengalami kesulitan apabila diakses menggunakan bis dengan kapasitas 50 orang.
Meski terletak tersembunyi Umbul Nilo memiliki daya tarik wisata yang tidak kalah dari wisata air di sekitarnya. Suasana yang asri dan air yang jernih dapat digunakan sebagai salah satu rekomendasi untuk melepas penat. (Fia)