Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Villa So Long Banyuwangi: Alamat, Daya Tarik, dan Tarifnya
27 November 2024 11:52 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Villa So Long Banyuwangi merupakan salah satu akomodasi yang berada di dekat pantai di Banyuwangi. Tidak seperti akomodasi kebanyakan, vila ini menghadirkan beberapa bangunan dengan desain rumah adat osing yang masih sangat tradisional.
ADVERTISEMENT
Walaupun akomodasi ini berada dekat dengan pantai, namun cuacanya terbilang sejuk. Ini karena di sekelilingnya terdapat pohon-pohon kelapa serta rumput yang dibiarkan tumbuh untuk menambah asri suasana di sini.
Informasi Lengkap Mengenai Villa So Long Banyuwangi
Menurut laman jatim.bpk.go.id, Banyuwangi merupakan kabupaten yang berada di ujung timur Pulau Jawa. Banyuwangi juga merupakan kabupaten dengan luas wilayah terbesar di Jawa Timur. Banyuwangi memiliki bentang alam yang beragam mulai dari pegunungan, dataran rendah sampai pantai .
Pantai-pantai di Banyuwangi kebanyakan dijadikan tempat wisata dengan beragam akomodasi yang ada. Salah satunya adalah Villa So Long. Simak beragam fakta menarik terkait tempat ini sebagai berikut!
1. Alamat dan Lokasi Akomodasi
ADVERTISEMENT
Dari pusat kota Banyuwangi, jarak ke tempat ini hanya 9 kilometer saja. Sedangkan dari Bandara Banyuwangi, jaraknya kurang lebih 23 kilometer.
2. Fasilitas yang Ditawarkan
Vila ini menghadirkan pengalaman menginap dengan konsep resor di pinggir pantai. Selain penginapan dengan desain seperti rumah adat osing, ada beragam fasilitas pelengkap yang disediakan. Mulai dari kolam renang, restoran dan area outdoor untuk kebutuhan acara seperti prewedding, wedding atau gathering.
Restoran di villa menyediakan berbagai menu mulai dari makanan khas Indonesia sampai sajian western. Pengunjung juga bisa memilih paket barbeque jika ingin bersantap dengan nuansa yang berbeda.
3. Tipe Kamar dan Tarif Menginap
Villa So Long memiliki 5 jenis kamar yakni Superior Room, Premier Cottage, Deluxe Cottage, Family Cottage dan Suite Cottage. Tarif menginap di vila ini cukup bervariasi dengan jenis kamar termurah yakni Premier yang dibanderol mulai Rp1.500.000.
ADVERTISEMENT
Itu dia informasi lengkap mengenai Villa So Long Banyuwangi. Jika tertarik datang, jangan lupa melakukan reservasi untuk memastikan ketersediaan tempat. (DS)