Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Wisata Dago Parung Panjang, Rekreasi Panorama dari Ketinggian Bukit
21 April 2024 14:25 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Tersedia area kamping bagi yang ingin menikmati sensasi bermalam di atas bukit. Pengunjung dapat lebih puas menikmati petualangannya di alam bebas.
3 Kegiatan di Wisata Dago Parung Panjang
Wisata Dago Parung Panjang sering menjadi pilihan untuk lokasi acara kegiatan komunitas. Tiga kegiatan yang dapat dilakukan di area wisata ini adalah sebagai berikut.
1. Jeep Untang-Anting
Pengunjung hanya dapat memarkir kendaraannya di area parkir bawah. Selanjutnya, disediakan mobil jeep untuk melanjutkan perjalanan ke atas bukit.
Jeep dengan kapasitas hingga tujuh orang ini akan memacu adrenalin penumpang. Medan jalannya yang cukup ekstrem, akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.
2. Menikmati Sunrise
Banyak pengunjung yang bermalam di penginapan tempat wisata ini agar dapat menikmati pemandangan sunrise dengan leluasa.
ADVERTISEMENT
Pemandangan matahari terbit, dengan hamparan kabut luas seketika akan membius siapa pun yang memandangnya. Pengalaman ini mampu menghadirkan liburan yang berkesan.
3. Wisata Budaya
Pengunjung juga dapat mempelajari budaya di Kampung Adat Gunung Dago. Perkampungan adat ini memiliki suasana pedesaan, lengkap dengan rumah tradisional.
Tiket Masuk Wisata Dago Parung Panjang dan Fasilitasnya
Diambil dari akun Instagram @wisatagunungdago, harga tiket masuk untuk pengunjung di atas 5 tahun adalah Rp15.000 per orang. Pengunjung di bawah 5 tahun tidak dikenakan tiket masuk, alias gratis. Fasilitas dan tempat disediakan, yaitu:
ADVERTISEMENT
Jam Buka Wisata Dago Parung Panjang dan Lokasinya
Bagi yang tertarik untuk berkunjung, dapat datang setiap hari, mulai pukul 07.00 pagi hingga tutup pukul 17.00 WIB. Lokasinya berada di Kawasan Cikuda, Kecamatan Parung Panjang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Dari Stadion Persipo menuju tempat wisata ini berjarak 3,3 km. Perjalanan dapat ditempuh dengan berkendara sekitar 8 menit.
Wisata Dago Parung Panjang menawarkan panorama alam yang dapat dinikmati dari ketinggian bukit . Wisata ini juga sering dijadikan lokasi kegiatan kamping untuk pelajar. (DIK)