Konten dari Pengguna

Wisata Waterfall Tanaka, Tempat Rekreasi Bernuansa Jepang di Malang

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
14 April 2024 9:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Wisata Waterfall Tanaka (Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya) Sumber: unsplash.com/ Sora Sagano
zoom-in-whitePerbesar
Wisata Waterfall Tanaka (Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya) Sumber: unsplash.com/ Sora Sagano
ADVERTISEMENT
Wisata air di Malang selain pantai dan air terjun, juga ada Wisata Waterfall Tanaka. Di sini, pengunjung bisa merasakan sensasi main air di aliran sungai dengan suasana ala Jepang.
ADVERTISEMENT
Bagi pengunjung yang tidak bisa berenang tidak perlu khawatir, sebab disediakan banyak ban yang bisa disewa. Kolam pun cukup dangkal sehingga aman untuk siapa saja.

Wisata Waterfall Tanaka: Lokasi, Harga Tiket Masuk dan Daya Tariknya

Wisata Waterfall Tanaka (Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya) Sumber: unsplash.com/ Manuel Cosentino
Wisata Waterfall Tanaka terletak di Arjomulyo, Bangelan, Kec. Wonosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65164. Dikutip dari Instagram resminya yaitu @wisataumbulantanaka.real, tempat ini buka setiap Senin hingga Minggu pukul 08.00–17.00 WIB.
Untuk harga tiket masuk wisata ala Jepang ini dibanderol murah meriah, yaitu Rp5.000 per orang, khusus anak-anak di bawah 2 tahun gratis. Persewaan ban dibanderol Rp5.000 per ban.
Dengan harga semurah itu, pengunjung bisa menikmati pemandangan indah, bermain air, menyusuri sungai, wisata kuliner dan berswafoto. Adapun daya tarik dari wisata satu ini adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT

1. Bermain Air

Daya tarik utama Tanaka Waterfall adalah wisata main airnya. Di sini ada satu kolam utama dan juga aliran sungai kecil yang bisa dimanfaatkan untuk main air dengan naik ban.
Karena aliran air sungainya kecil dan tidak deras, maka sangat aman untuk anak-anak. Pengunjung akan merasakan seolah sedang menyusuri sungai jika main air di sungai yang airnya jernih ini.

2. Jajanan Murah

Di sini disediakan banyak jajanan murah meriah yang dapat dinikmati sambil bersantai. Jenis jajanannya ada gorengan sehargaRp1.500 per buah, es degan Rp5.000 per gelas, Pop Mie Rp8.000 per buah dan kentang goreng Rp10.000 per porsi.
Pengunjung bisa menikmati jajanan murah tersebut sambil bersantai di gazebo yang jumlahnya tersedia cukup banyak.

3. Spot Foto Nuansa Jepang

Tempat ini memiliki nuansa ala Jepang sehingga banyak disediakan spot foto bertema Negeri Sakura yang bisa dipakai untuk foto-foto. Ada beberapa jembatan dengan vibes Jepang dan aliran air sungai di bawahnya.
ADVERTISEMENT
Terdapat pula gapura ala Jepang dan rumah Jepang yang tidak kalah menarik untuk dipotret.
Itulah daya tarik, lokasi dan harga tiket masuk Wisata Waterfall Tanaka di Malang yang bisa jadi referensi untuk para pengunjung. (IMA)