Tantangan menjadi Campus Ambassador, yuk intip kegiatan Mr. & Ms. President University!

Konten dari Pengguna
21 Februari 2018 1:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jessica Florencia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tantangan menjadi Campus Ambassador, yuk intip kegiatan Mr. & Ms. President University!
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Menjadi seorang campus ambassador bukanlah suatu hal yang mudah. Tak sedikit hal yang harus dilewati dan dikorbankan untuk menjadi seorang campus ambassador. Nyatanya, menjadi campus ambassador adalah suatu kehormatan bagi setiap mereka yang bersedia untuk menjadi representative sekaligus role model di kampus mereka, seperti halnya Mr. & Ms. President University.
ADVERTISEMENT
Mr. & Ms. President University adalah salah satu club di President University, Cikarang, dibawah naungan President University Student Union (PUSU) atau BEM dimana club ini merupakan sebuah organisasi yang dipimpin oleh Head of Foundation dan Vice Head of Foundation beserta divisi – divisi lain yang akan selalu berganti setiap tahunnya. Sebelum akhirnya resmi menjadi Foundation of Mr. & Ms. President University, ada banyak hal yang harus dilewati loh! Mau tau apa saja? Yuk simak selengkapnya!
1. Audisi tahap pertama
Ini adalah tahap paling pertama yang harus dilalui untuk bisa menjadi bagian dari Mr. & Ms. President University, melewati audisi tahap pertama bersama dengan para mahasiswa/i dari seluruh jurusan yang ada di President University untuk bisa masuk ke tahap selanjutnya yaitu ‘Mini Quarantine’.
ADVERTISEMENT
2. Mini Quarantine
Sebelum lolos ke tahap terakhir, para semi-finalis akan mengikuti mini quarantine selama 3 hari, pada tahap ini, para finalis akan mengikuti kelas catwalk, QnA, Public Speaking, dan basic ballroom dance. Tidak hanya sekedar belajar, namun keseriusan dan kemampuan para semi-finalis juga akan dilihat dan dinilai oleh para foundation yang menjadi mentor.
3. Interview tahap terakhir
Naah, tahap inilah yang akan menentukan diterima atau tidaknya para semi-finalist untuk menjadi finalist of Mr. & Ms. President University. Sebenarnya apa saja sih yang menjadi kriteria diterimanya para peserta untuk menjadi bagian dari Mr. & Ms. President University? Jawabannya adalah 3B + 1T, yaitu Brain, Beauty, Behavior and Talent! Nah itu yang akan kita bahas lebih dalam di kegiatan utama Mr. & Ms. President University, yaitu the Quarantine Session! Ada 4 kelas utama di dalam quarantine session dan juga beberapa sub-activity selama quarantine session berjalan dan yang terakhir nihh yang paling ditunggu – tunggu, pasti sudah pada bisa menebak kan? Yup! The grand final night of Mr. & Ms. President University!
ADVERTISEMENT
Yukk kita bahas ke-4 kelas utama di dalam karantina dulu!
1. Question and Answer
Ini adalah kelas paling menegangkan diantara kelas – kelas yang lain. Padahal, di dalam kelas ini para finalis hanya perlu menjawab pertanyaan yang diberikan. Simple bukan? Namun, tantangannya adalah bagaimana para finalis mampu memberikan jawaban yang bermakna dan menyampaikannya dengan sangat apik kepada para pendengar dan juri. Jenis pertanyaan dimulai dari general knowledge, pertanyaan taboo, facts, recent issues dan lain sebagainya. Yang paling menegangkan adalah ketika finalis mendapat pertanyaan yang tidak terduga sama sekali, therefore, in QnA class the finalists must enjoy the moment of surprise!
2. Public Speaking
Tak perlu berlama – lama mebahas point nomor 2 ini, dikelas Public Speaking ini para finalis akan diajarkan bagaimana menjadi seorang public speaker yang baik. Hal – hal yang diajarkan adalah seputar konten, pembawaan, ekspresi dan juga elemen – elemen penting lainnya yang dibutuhkan saat membawakan materi public speaking, wow, sangat bermanfaat bukan?
ADVERTISEMENT
3. Catwalk & runway
Nah, mulai masuk ke kelas yang less pressure nih, yaitu catwalk class! Eitss, bukan berarti kelas ini paling mudah diantara yang lain yaa! Hanya saja kelas yang satu ini sangat menyenangkan untuk dinikmati oleh para finalis, berlenggak – lenggok dan berjalan dengan gagah menggunakan high heels dan juga pantofel bak model akan dilakukan oleh semua finalis di kelas ini. Hmm.. cukup bisa merasakan bagaimana menjadi Asia’s Next Top Model dan model L-men nih :p
4. Ballroom Dance
Yang terakhir ini merupakan ciri khas dan karakteristik yang dimiliki oleh Mr. & Ms. President University dimana Ballroom Dance inilah yang membedakan Mr. & Ms. President University dengan campus ambassador lainnya. Waah, membanggakan bukan? Semua finalis akan diajarkan dari 0 hingga akhirnya mampu membawakan ballroom dance berpasangan sekitar 7 menit! Ballroom dance ini akan ditampilkan di closing acara grand final night, sangat cukup untuk memukau seluruh juri dan penonton satu ruangan!
ADVERTISEMENT
Naahh, udah selesai membahas ke 4 kelas utama niihh, sekarang beberapa sub-activity yang juga merupakan another challenge untuk semua finalis Mr. & Ms. President University, mau tau apa ajaa? Niih jawabannyaa…
1. Photoshoot
Para finalis dituntut untuk mampu bergaya dan berekspresi di depan kamera menggunakan gaun serta jas berkenaan dengan tema Mr. & Ms. President University yang berbeda - beda setiap tahunnya, kalau penasaran bagaimana hasil photoshootnya, stalk saja akun instagramnya di @mrmspresuniv!
2. Table Manner Class
Sebagai seorang campus ambassador, memiliki kemampuan dan pengetahuan mengenai table manner juga merupakan salah satu hal yang gak kalah penting dengan sub-activity lain yang menjadi agenda tetap di Mr. & Ms. President University, ternyata tidak hanya bertindak dan berlaku dalam kehidupan sehari - hari yaa, makan pun ada mannernya loh guys.
ADVERTISEMENT
3. Beauty Class
Tidak hanya perempuan yang boleh ikut beauty class lohh, laki – laki juga boleh kan? Tapi tentu saja bukan bermake-up seperti yang biasa dilakukan oleh para wanita, melainkan cara merawat kulit wajah agar tetap sehat terjaga. Bagi para finalis perempuan, mereka akan diajarkan 2 tipe make up, yaitu daily (natural) make up dan juga night make up, wow!
4. Talent Show
Seperti judulnya, di acara ini seluruh finalis akan diberikan kesempatan untuk menunjukkan kemampuan dan kebolehannya masing – masing di atas panggung. Talent – talent yang ditunjukkan sangat beragam dan menarik lohh, dimulai dari menyanyi, menari, melukis, storytelling, membaca puisi, bermain alat musik, ballet, dan masih banyak lagi! Disini para finalis tidak hanya dituntut untuk menunjukkan bakat mereka, namun juga dilatih untuk percaya diri tampil di depan umum. Menjadi seorang campus ambassador harus memiliki mental yang kuat di depan publik bukan?
ADVERTISEMENT
5. Public Speaking Day
Setelah kurang lebih melewati 2 minggu karantina, para finalis akan melakukan formal public speaking di Charles Himawan Auditorium, Campus A President University. Para finalis akan menunjukkan kemampuan mereka dalam membawakan sebuah topik di hadapan para juri dan foundation lain dengan cara dan ciri khas mereka masing – masing. Tidak hanya itu, diakhir speech yang dibawakan, para juri akan menanyakan 1 pertanyaan mengenai materi yang dibawakan untuk mengetahui seberapa jauh finalis memahami dan menguasai topik yang ia bawakan. Wah, tidak mudah yaa..
6. Preliminary Round
Ini adalah salah satu tahapan yang menegangkan loh, readers.. Disini semua hal akan di test! Dimulai dari QnA, Catwalk Property dan juga kesiapan ballroom dance mereka sebelum tampil di Grand Final yang akan datang segera setelah preliminary round selesai. Disinilah penentuan siapa yang berhak masuk ke 5 besar dari 10 besar finalis Mr. & Ms. President University.
ADVERTISEMENT
The Grand Final Night
Ini bukanlah akhir dari rangkaian kegiatan Mr. & Ms. President University loh readers, melainkan awal dari segalanya. Karena, setelah grand final night selesai, seluruh finalis akan resmi menjadi Foundation of Mr. & Ms. President University dimana artinya mereka telah resmi menjadi campus ambassador selama satu tahun masa jabatan.
Para finalis akan melakukan beberapa rangkaian catwalk & runway di final night dengan total 3 dress dan 3 outfit untuk masing – masing mister dan miss, disusul dengan pengumuman 5 besar, 3 besar, penampilan ballroom dance yang tidak pernah gagal memukau para penonton dan yang terakhir yaitu crowning moment.
Waaahh, sungguh perjalanan yang tidak mudah bukan? Namun semuanya akan terbayar lunas ketika semuanya sudah benar – benar selesai. Bagaimana tidak? Seluruh pembekalan dan pembelajaran selama karantina akan sangat berguna untuk para finalis yang mengikuti karantina, tidak hanya itu, dipercaya untuk menjadi representative kampus merupakan suatu kebanggaan dan kehormatan tersendiri dimana tidak semua orang mempunyai kesempatan ini. Good luck Mr. & Ms. President University!
Tantangan menjadi Campus Ambassador, yuk intip kegiatan Mr. & Ms. President University! (1)
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT