Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
HUT Ke-76 RI di London, UK
19 Agustus 2021 0:26 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Joko Suharto tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Masyarakat Indonesia yang berdomisili di London merayakan HUT RI ke 76 yang diadakan pada hari minggu tanggal 15-Agustus 2021.
ADVERTISEMENT
Acara ini diadakan di Queensway park – London kira kira 3 menit jalan kaki dari Tube station Queensway – Central line.
Acara HUT RI ke 76 atas prakarsa sendiri dari masyarakat Indonesia yang menetap di London. Dengan semangat patriotis yang tinggi mereka bahu membahu bersama untuk mewujudkan acara tersebut. Dengan rasa tulus dan ikhlas, mereka pun secara kolektif mengumpulkan dana dari kantong mereka sendiri guna mewujudkan terlaksananya acara tersebut.
Acara tahunan kali ini mengambil tema “London merajut ASA”. Acara pesta rakyat ini di buka untuk umum secara gratis.
Setelah peraturan covid-19 di UK sudah di perlonggar oleh pemerintah Inggris maka acara ini di perkenankan di gelar di ruang terbuka, namun walaupun begitu acara ini tidak mengindahkan aturan protocol kesehatan yang diterapkan oleh pemerintah setempat.
ADVERTISEMENT
Kebetulan bulan Agustus adalah musim panas dan cuaca di London pada saat itu sangat mendukung, maka masyarakat Indonesia yang berdomisili di Inggris berduyun duyun menghadiri acara ini sekalian bersilahturahmi sesama perantau setelah hampir 2 tahun lamanya jarang bertemu bersama, dikarenakan oleh pandemic Covid-19.
Moment tersebut digunakan masyarakat Indonesia secara special untuk bisa berkumpul dengan teman, sahabat dan keluarga. Sekalian bisa untuk menikmati susana musim panas di Queensway park. Sehingga benar-benar terasa sangat relax dan meriah.
Merekapun datang dari berbagai penjuru daerah London bahkan ada juga yang datang dari luar London.
Dengan cuaca yang sangat bagus maka merekapun menyempatkan diri untuk menikmati bulan summer dengan piknik bersama keluarga, handai tolan dan sekalian bisa ikut meramaikan HUT RI ke 76 ini.
ADVERTISEMENT
Diperkirakan acara ini dihadiri lebih dari 700 warga masyarakat Indonesia yang tinggal di UK dan beberapa warga Inggris yang sempat menyaksikan jalanya acara tersebut.
Selain warga masyarakat Indonesia itu sendiri, HUT RI ke 76 juga di hadiri Duta Besar RI untuk Inggris dan Irlandia: Bapak Desra Percaya beserta beberapa pejabat kedutaan RI di London.
Acara ini di buka oleh Bapak Desra Percaya ( Duta besar RI untuk UK dan Iralndia) dan didampingi oleh ketua panitya acara HUT RI ke 76 Eni Mnz (atau lebih akrab dikenal dengan panggilan sebagai bu Kapten).
Setelah sambutan kata pembuka dari bapak Desra Percaya kemudian acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh pak dubes RI.
ADVERTISEMENT
Acara HUT RI ke 76 ini di meriahkan dengan beraneka ragam lomba seperti khalayaknya acara tujuh belasan di Indonesia, diantaranya : Bola volley, Tarik tambang, Lari karung, Lomba bakiak, Gigit duit dan berbagai ragam tradisional lomba lainya.
Selain lomba HUT RI ke 76 ini juga dimeriahkan oleh group Rebana dari London, serta stand jualan macam-macam produk Indonesia dan tidak luput pula dari panitya HUT RI ke 76 menyediakan makanan dan minuman secara gratis untuk semua pengunjung.
Acara ini di mulai dari jam 12:00 siang sampai selesai.
Berikut cuplikan video HUT RI 76 di Queensway park, London.
Salam “Merdeka” dari kami warga negara RI yang tinggal di Inggris dan tidak lupa kami ucapakan Selamat Ulang tahun RI yang ke 76.
ADVERTISEMENT
Jaya selalu Indonesia ku.