Parade Kebaya goes to UNESCO di London.

Joko Suharto
Kegiatan yang ada di United Kingdom yang sempat terliput
Konten dari Pengguna
1 September 2022 1:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Joko Suharto tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Masyarakat Indonesia yang berdomisili di UK dan Irlandia menggelar acara di London untuk mempromosikan kebaya supaya terdaftar dan diakui di UNESCO sebagai bagian dari warisan budaya Indonesia dengan harapan supaya kebaya bisa di kenal di seluruh dunia.
ADVERTISEMENT
Acara ini diadakan pada tanggal 28 Agustus 2022 bertepatan dengan long weekend / Monday bank holiday di Inggris ( libur nasional tepatnya hari senin ). Event ini mengambil tema “We Support Kebaya goes to UNESCO”.
Kebaya Parade - London 28 Agustus 2022
Jam 12:00 semua peserta berkumpul di Victoria memorial dekat dengan istana Buckingham London, dimana ratu Inggris tinggal. Dari situlah semua peserta bergabung dan menyatakan diri untuk mendukung Kebaya goes to Unesco.
Dengan suara yang lantang dan tegas Indah Morgan (salah satu panitia penyelenggara dan juga pemrakarsa acara ini) memimpin deklarasi tersebut dan disambut secara meriah dan sangat super antusias oleh para peserta yang hadir.
Victoria Memorial - Buckingham Palace
Para peserta tersebut berdatangan dari berbagai penjuru di UK. Mereka datang memeriahkan acara ini atas dasar kesadaran diri sendiri dan rasa cinta kasihnya dengan tanah air kita Indonesia. Dari para peserta mereka ada yang datang dari South Wales, Southampton Exeter, Essex, Kent, London dan sekitarnya.
ADVERTISEMENT
Setelah selesai melakukan deklarasikan kemudian diteruskan acara piknik bersama di St James Park - Buckingham Palace. Sambil menyusuri jalan menuju ke taman. Para peserta membentuk suatu barisan dengan semangat membara dan lantang menyanyikan lagu-lagu nasional, membuat suasana di sekitar Buckingham Palace sangat berbeda bagi para pengunjung lainya.
Tanpa rasa ragu atau canggung dan dengan bangganya membawa bendera merah putih, serta pakain kebaya yang mereka kenakan membuat suasana sangat menarik, karena corak motif berbagai kebaya yang mereka kenakan yang berwarna warni dan elegan.
Piknik bersama di St James Park - Buckingham Palace
Sesampai di St James Park para peserta menggelar piknik bersama sambil santai menikmati makanan yang mereka persiapkan dari rumah. Dengan hidangan makanan khas Indonesia, mereka dengan akrabnya dan saling berbagi untuk menikmati makanan tersebut.
ADVERTISEMENT
Dengan dukungan dari Ibu Duta Besar Indonesia untuk Inggris. Ibu Sari Percaya memotong tali pita untuk simbol pengesahan jalannya acara parade tersebut. Tidak lupa acara ini dimeriahkan suguhan tari dari teman-teman Lila Bhawa sehingga membuat suasananya lebih meriah.
Suguhan tari yaang dibawakan teman-teman dari Lila Bhawa
Setelah usai piknik makan siang bersama acara ini dilanjutkan dengan mengunjungi Landmark London icon Gedung Parlemen di Westminster dan London Eye untuk berfoto bersama.
Photo bersama di dekat Gedung Parlemen - Wesminster
Photo bersama di dekat London Eye
Untuk itu ayo dukung jalanya perjalanan Kebaya menuju ke UNESCO