Konten dari Pengguna

Kisah Si Anak Hijau Dari Woolpit

12 Juli 2018 17:59 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Juicy Fact tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kisah ini bermula saat munculnya anak-anak berwarna hijau di Woolpit di Suffolk, Inggris, sekitar abad ke-12, kemungkinan selama masa pemerintahan Raja Stephen. Anak-anak tersebut, laki-laki dan perempuan, secara umum berpenampilan biasa kecuali kulitnya yang berwarna hijau. Mereka berbicara dalam bahasa yang tidak diketahui, dan hanya mau memakan kacang hijau. Akhirnya mereka belajar makan makanan lainnya dan warna hijau kulit mereka memudar, namun si anak lelaki menjadi sakit-sakitan dan meninggal tak lama setelah mereka dibaptis. Anak yang perempuan memulai hidup barunya, tetapi ia dianggap "agak bebas dan serampangan dalam bertingkah." Setelah ia belajar berbahasa Inggris, si anak perempuan menjelaskan bahwa ia dan saudaranya berasal dari Negeri St Martin, dunia bawah tanah yang penghuninya berwarna hijau.
Kisah Si Anak Hijau Dari Woolpit
zoom-in-whitePerbesar
Agnes menurut cerita yang beredar menikahi seorang bangsawan Lavenham yang diketahui masih kerabat dekat Raja Henry ke2, yaitu Richard Barre . Nama Agnes pun ditambahkan menjadi Agnes Barre. Salah satu tokoh yang diyakini masih memiliki pertalian darah atau keturunan langsung dari Agnes Barre adalah Sir John Barre .
ADVERTISEMENT
Kisah anak-anak dari Woolpit (The Green Children of Woolpit) ini telah melegenda dan menjadi kisah yang masih dipertanyakan hingga sekarang. Banyak yang meragukan apakah kisah anak-anak dari Woolpit asli ataukah hanya kisah legenda yang telah diceritakan secara turun menurun. Tulisan tentang Kisah ini juga banyak Ditemukan dalam bentuk buku maupun catatan.