Konten dari Pengguna

Wanita Yang Menjadi Selebgram Tanpa Menunjukan Wajah

19 April 2018 15:41 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Juicy Fact tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Natalia Gutkiewicz hanya seorang gadis biasa dari Polandia. Dia bukan atlet, sosialita tajir melintir, atau model yang hobi pamer lekuk tubuh atau wajah cantik jejaring sosial. Bahkan, wajahnya tidak pernah muncul di Instagram-nya. Tetapi entah bagaimana Natalia berhasil menjadi salah satu selebgram terpopuler di negaranya. Kok bisa, ya?
Wanita Yang Menjadi Selebgram Tanpa Menunjukan Wajah
zoom-in-whitePerbesar
Gadis 20 tahun asal Warsawa ini cuma mengunggah foto aktivitas sehari-harinya. Postingan yang dia buat dalam tiga tahun terakhir sejak bergabung di Instagram pun hanya sekitar 400, cukup rendah jika dibandingkan dengan selebgram lain. Tetapi Natalia berhasil mendapatkan lebih dari 100.000 pengikut. Dan semua itu dia lakukan tanpa menunjukkan wajahnya sekalipun.
ADVERTISEMENT
Kadang-kadang kita dapat melihat salah satu matanya, bibirnya, atau bagian belakang kepalanya, tetapi tidak ada yang benar-benar tahu seperti apa wajahnya. Menurut Natalia sendiri, rahasia kesuksesannya adalah sisi misterius yang membuat para follower senantiasa penasaran. Walaupun mengaku cukup senang menjadi selebgram, Natalia tak ingin menjadi orang terkenal di dunia nyata. Dia ingin agar kehidupan pribadinya tetap terlindungi. Saat ini, dia berpartisipasi dalam kampanye iklan Instagram dan menerima endorsement dari berbagai merek.