Intip 5 NFT Termahal di Dunia, Ada yang Mencapai Rp 1,3 Triliun

Kabar Bisnis
Segala informasi soal bisnis, mulai rumor pasar hingga kabar terbaru dunia bisnis.
Konten dari Pengguna
15 Januari 2022 11:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
source: CryptoPunk
zoom-in-whitePerbesar
source: CryptoPunk
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
NFT atau Non Fungible Token sedang menjadi bahan perbincangan publik. Terlebih lagi setelah pemuda asal Indonesia bernama Sultan Gustaf Al Ghozali berhasil menjual foto selfie dirinya di NFT hingga meraup keuntungan Rp 1,5 miliar.
ADVERTISEMENT
NFT dibangun berdasarkan blockchain yang mirip dengan cryptocurrency, namun tidak bisa ditukar dan hanya bisa diperjualbelikan. NFT sudah ada sejak 2014.
NFT menjadi meledak ditengah masyarakat setelah CEO Twitter Jack Dorsey menjual cuitan Twitter pertamanya di NFT. Twit itu berhasil terjual seharga USD 2,9 juta.
Kini NFT telah mencuri perhatian banyak kalangan masyarakat. Banyak selebriti yang sudah membeli karya dalam bentuk NFT dengan harga yang fantastis.
Beberapa karya digital yang biasa dijual melalui NFT antara lain, GIF, meme, video, gambar desain, musik, video musik, cuitan Twitter, skin video game, dan lain-lain.
Lalu apa saja NFT termahal yang pernah terjual selama 2021? Mengutip informasi dari Screen Rant, Sabtu (15/01), berikut adalah 5 NFT termahal di dunia:
ADVERTISEMENT
1. The Merge
The Merge menjadi NFT termahal yang pernah dijual sepanjang 2021. The Merge merupakan karya seniman digital bernama Pak. NFT ini terjual dengan harga USD 91,8 juta atau Rp 1,3 triliun
Pak menjadi salah satu seniman terbaik di dunia NFT karena banyak menciptakan karya seni yang sangat ikonik. Namun dari seluruh NFT milik Pak, The Merge merupakan karya yang paling kreatif.
Screen Rant melansir, The Merge adalah kumpulan “massa” yang bisa dibeli orang. Semakin banyak orang menghabiskan, semakin besar pula “massa” mereka.
2. The First 5000 Days
Peringkat kedua sebagai NFT termahal yang pernah dijual ditempati oleh The First 5000 Days. Pada Maret 2021, NFT ini berhasil terjual dengan harga USD 69 juta atau Rp 987 miliar.
ADVERTISEMENT
The First 5000 Days merupakan seni digital yang terjual di rumah lelang Christie’s. Mengutip berbagi sumber, NFT ini merupakan karya dari Mike Winkelmann atau lebih dikenal dengan Beeple. Artnet melansir, Beeple termasuk seniman hidup termahal dalam hal harga lelang.
Karya ini dibeli oleh seorang investor cryptocurrency berbasis di Singapura.
3. Human One
Human One adalah NFT lain karya Beeple. Walau tidak menjadi NFT termahal, Human One bisa dibilang adalah karya digital yang unik.
Tak seperti NFT pada umumnya, Human One adalah desain hybrid yang menggabungkan berbagai elemen. Dikatakan, karya ini adalah patung yang terbuat dari aluminium, kayu mahoni, dan empat layar video.
Tak hanya itu, NFT ini juga menampilkan avatar virtual yang akan terus berubah selama bertahun-tahun. Sang pencipta mengatakan, dia akan terus memperbaharui avatar tersebut selama dia masih hidup.
ADVERTISEMENT
NFT seukuran manusia itu terjual senilai USD 29 juta atau Rp 415 juta.
4. CryptoPunk #7523
Karya berupa avatar digital ini berhasil terjual dengan harga USD 11,7 juta atau Rp 167 miliar. NFT ini dibeli oleh pemegang saham DraftKings Shalom Meckenzie.
CryptoPunk #7523 adalah bagian dari seri Alien, yang menampilkan beberapa aksesori yang berbeda dengan seri lainnya.
NFT ini menggunakan beanie merah, anting emas dan menggunakan masker wajah. Aksesori itu dikombinasikan dengan kulit alien yang langka. Karya ini menjadi salah satu kreasi digital paling ikonik dan mahal di dunia NFT.
5. CryptoPunk #3100
Masih dari salah atu 9 Alien Punks, CryptoPunk #3100 masuk dalam lima besar sebagai NFT termahal yakni dengan nilai USD 7,58 juta atau Rp 108 miliar.
ADVERTISEMENT
NFT tersebut berpenampilan selayaknya sedang olahraga. Dengan kulit biru-kehijauan, alien tersebut mirip dengan tokoh Squidward dari film kartun Spongebob Squarepants.
Alien ini juga dilengkapi aksesori ikat kepala biru-putih. Walau banyak karakter lain yang juga memilki aksesori tersebut, CryptoPunk #3100 tetap terjual mahal pada Maret 2021.