Konten dari Pengguna

10 Macam-Macam Beatbox Berdasarkan Tekniknya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
28 April 2022 20:51 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Beatbox adalah genre musik yang berkaitan erat dengan budaya hip-hop. Foto: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Beatbox adalah genre musik yang berkaitan erat dengan budaya hip-hop. Foto: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
Beatbox adalah istilah yang sudah tidak asing lagi di dunia musik. Ada macam-macam musik beatbox yang banyak didengarkan oleh orang-orang.
ADVERTISEMENT
Dalam dunia seni musik, istilah beatbox dapat dikatakan sebagai suatu genre musik. Musik ini berfokus pada bunyi-bunyi ritmis yang dihasilkan oleh mulut. Oleh sebab itu, terdapat tips dan trik khusus dalam memainkan musik beatbox.
Sebagai suatu genre musik, beatbox terbagi ke dalam beberapa subgenre atau aliran. Salah satu aliran dari musik beatbox adalah Btk, yakni aliran dasar dalam musik beatbox.
Selain itu, terdapat beberapa macam musik beatbox lainnya. Artikel ini secara khusus akan membahas macam-macam musik beatbox yang dapat disimak pada penjelasan di bawah ini.

Apa Dasar Beatbox?

Beatbox adalah genre atau aliran musik yang berfokus menghasilkan musik ritmis dan dentuman menggunakan mulut. Kehadiran aliran musik ini memberi warna tersendiri dalam dunia musik.
ADVERTISEMENT
Dalam buku 21st Century Innovation in Music Education yang ditulis oleh Kun Setyaning Astuti, beatbox musik perkusi vokal yang berasal dari aliran hip-hop 1980-an, dan sangat berhubungan erat dengan budaya hip-hop. Aliran musik ini melibatkan imitasi vokal layaknya mesin drum dan alat musik perkusi lainnya.
Sejak kapan beatbox ada? Jika ditelisik dari sejarah, beatbox pertama kali muncul pada tahun 1980-an. Darren Robinson of The Fat Boys musisi yang membawa musik beatbox ke ranah nasional.
Meskipun demikian, Darren Robinson of The Fat Boys bukanlah pencipta musik beatbox pertama kali. Lantas, siapa yang menciptakan beatbox?
Menurut Tok Thompson dalam bukunya yang berjudul Posthuman Folklore, Doug E. Fresh (Doug E. Davis) adalah orang pertama yang mengaku menjadi penemu dari musik beatbox.
ADVERTISEMENT
Sampai saat ini, beatbox telah menjadi genre musik tersendiri meskipun belum bisa terlepas dari budaya hip-hop secara keseluruhan. Kini, beatbox banyak dicampurkan dengan genre musik lainnya, seperti RnB, Pop, dan lain-lain.
Pemain beatbox pada umumnya menampilkan segala bentuk bunyi-bunyian melalui mulut kemudian dipadukan dengan genre musik lainnya. Beatbox selalu dikaitkan dengan vokal perkusi maupun dengan multivokalisme.
Beatbox kini menjadi aliran musik yang menghasilkan bunyi-bunyi dari alat musik ritmis dan ketukan drum, instrumen musik, maupun tiruan dari bunyi-bunyian lainnya, khususnya suara turntable, melalui alat-alat ucap manusia seperti mulut, lidah, bibir, dan rongga-rongga ucap lainnya.

Macam-Macam Beatbox

Salah satu jenis beatbox adalah BTK, yakni perpaduan antara teknik dasar dalam beatbox. Foto: Unsplash.com
Beatbox adalah genre musik yang memiliki keterkaitan dengan budaya dan musik Hip Hop. Meski demikian, pada praktiknya beatbox juga diterapkan untuk genre musik lainnya seperti Rock, Pop, R&B, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
Di samping itu, beatbox terdiri dari beberapa macam karena menggunakan teknik yang berbeda-beda. Berikut macam-macam beatbox.

1. BTK

BTK adalah aliran beatbox yang menggunakan teknik dasar beatbox sekaligus. Artinya, beatbox ini terbagi menjadi tiga bagian, yaitu B-T-K yang merupakan singkatan dari B (Bass Drum), T (Hi-Hat), dan K (Snare).

2. Snare Pft

Snare Pft adalah jenis beatbox yang menghasilkan suara snare drum dibentuk dari huruf “P”. Sebagai teknik dasar, setelah membunyikan huruf “P”, segera disambung dengan bunyi “F”, sehingga terjadi bunyi "Pf" atau "Puff" dengan meminimalisasi bunyi huruf U.

3. Hit-hat

Hi-hat adalah bagian dari beatbox yang menghasilkan bunyi seperti alat musik hit hat. Hit hat adalah alat musik bagian dari drumset, yang terbuat dari lempengan logam yang berjumlah 2 buah, ditumpuk menjadi satu dan dimainkan secara kombinasi dengan kaki kiri saat dipukul.
ADVERTISEMENT

4. Zipper

Zipper sound adalah suara yang hampir mirip dengan ritsleting yang berada pada pakaian. Pada umumnya, zipper digunakan dalam beatbox dengan fastbeat.

5. Sega Sound

Suara sega adalah suara cepat seperti ritsleting yang terdengar seperti suara video game klasik yang mungkin berasal dari game Sega Genesis.

6. Cricket Sound

Cricket sound adalah jenis beatbox yang menghasilkan suara seperti jangkrik dengan cara menggetarkan tenggorokkan atau lidah. Pada umumnya, jenis beatbox ini sering dipadukan dengan bunyi lainnya agar lebih menarik.

7. Lip Roll

Jenis beatbox ini menghasilkan suara yang serbaguna yang dibuat dengan menggulung bibir yang dapat digunakan dalam berbagai variasi.

8. Outward Click Roll

Beatbox jenis ini adalah rangkaian yang menghasilkan bunyi seperti alat musik perkusi yang cepat yang dilakukan dengan langit-langit mulut dan di dekat bagian atas gigi.
ADVERTISEMENT

9. Spit Snare

Spit snare - juga dikenal sebagai BMG, Döme, atau trap snare - adalah suara seperti snare yang dicirikan oleh suaranya yang pendek, renyah, dan kencang yang sering terdengar dalam musik trap.

10. Inward Bass

Inward bass artinya yang kuat yang dapat disuarakan. Ini juga merupakan suara yang sangat efektif. Caranya adalah dengan menghirup udara dalam-dalam saat melakukannya.

Bagaimana Cara Latihan Beatbox?

Ilustrasi orang berlatih beatbox. Foto: Unsplash.com
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghasilkan musik beatbox. Berikut beberapa tips yang dapat dilakukan untuk melatih kemampuan beatbox.

1. Memahami dan Berlatih Teknik Dasar Beatbox

Teknik dasar beatbox adalah menghasilkan suara BTK, yakni B (Bass Drum), T (Hi-Hat), dan K (Snare). Tujuannya memahami dan berlatih teknik dasar adalah untuk melatih kemampuan beatbox sehingga lebih mahir lagi dalam menghasilkan bunyi ritmis.
ADVERTISEMENT

2. Mendengarkan Musik Beatbox

Cara kedua adalah memperbanyak aktivitas mendengarkan musik beatbox. Hal ini bertujuan agar semakin familiar dengan beatbox, teknik yang digunakan, dan bunyi-bunyian yang dipadukan dalam suatu karya musik.

3. Amati dan Tiru

Cara ketiga adalah banyak mengamati dan menirukan teknik-teknik yang digunakan oleh musisi yang mahir dalam beatbox. Hal ini dapat membuat seorang pemula menambah wawasan bunyi-bunyi apa saja yang bisa dihasilkan lewat mulut.

4. Menjaga Kesehatan Alat Ucap

Cara lain yang perlu dilakukan saat berlatih beatbox adalah menjaga kesehatan alat ucap, seperti lidah, bibir, mulut, pita suara, dan lain-lain. Dengan begitu, suara yang akan dihasilkan lebih stabil dan tidak mengganggu latihan beatbox.
Begitulah penjelasan mengenai macam-macam beatbox berdasarkan tekniknya dan cara melatih kemampuan beatbox. Semoga bermanfaat.
(SAI)