Konten dari Pengguna

11 Rekomendasi Rice Cooker Terbaik dan Paling Awet

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
15 April 2025 18:26 WIB
·
waktu baca 7 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rekomendasi Rice Cooker Terbaik. Foto: Unsplash/MChe Lee.
zoom-in-whitePerbesar
Rekomendasi Rice Cooker Terbaik. Foto: Unsplash/MChe Lee.
ADVERTISEMENT
Rekomendasi rice cooker terbaik bisa membantu dalam memilih saat hendak membeli produk rice cooker. Rice cooker merupakan alat yang paling pokok dalam rumah. Sesuai dengan namanya, alat ini berfungsi untuk memasak nasi.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Jurnal Teknologi Proses dan Inovasi Industri, Ali. (2021), rice cooker adalah alat yang wajib lulus uji SNI IEC 60335-1:2009 tentang persyaratan umum uji keselamatan dan SNI IEC 60335-2-15:2011 tentang persyaratan khusus untuk pemanas cairan.
Dari keterangan tersebut, harus lebih teliti dalam memilih produk rice cooker agar awet digunakan dan terhindar dari suatu hal yang tidak diinginkan.

11 Rekomendasi Rice cooker Terbaik

Rekomendasi Rice Cooker Terbaik. Foto: Unsplash/Dane Deaner.
Berikut adalah beberapa rekomendasi rice cooker terbaik dan awet untuk digunakan sehari-hari:

1. Zojirushi Neuro Fuzzy Rice Cooker

Dikenal dengan teknologi 'fuzzy logic' yang canggih, rice cooker ini menyesuaikan suhu dan waktu memasak secara otomatis. Memiliki fitur 'Keep Warm' hingga 12 jam, cocok untuk keluarga besar.
ADVERTISEMENT

2. Philips HD4515/33 Digital Rice Cooker

Dilengkapi dengan lapisan Bakuhanseki yang anti lengket dan tahan lama. Memiliki kapasitas 1,8 liter dengan daya 400 watt, serta fitur Smart 3D untuk pemanasan merata.

3. Miyako MCM-606A Magic Warmer Plus

Rice cooker mini dengan harga terjangkau, cocok untuk keluarga kecil. Dikenal awet dan dapat menjaga nasi tetap hangat tanpa cepat basi.

4. Yong Ma YMC 305 Cube Magic Com

Memiliki kapasitas 2 liter dan fungsi 3-in-1: memasak, menghangatkan, dan mengukus. Dilengkapi dengan teknologi Blacktinum dan lapisan anti lengket.
ADVERTISEMENT

5. Maspion MRJ 1808 Magic Cooker

Dibuat dengan bahan stainless steel, rice cooker ini memiliki kapasitas 1,8 liter dan daya 395 watt. Memiliki fungsi 3-in-1 dan desain yang elegan.

6. Philips HD3138/32 Viva Collection

Dilengkapi dengan lapisan Bakuhanseki lima lapis yang tahan lama. Memiliki kapasitas besar dan fungsi pemanas otomatis hingga 48 jam.
ADVERTISEMENT

7. NIKO Gohan Rice Cooker

Desain estetik dengan kapasitas 1,8 liter dan daya 350 watt. Multifungsi untuk memasak, mengukus, dan menghangatkan, serta dilengkapi dengan pengontrol suhu otomatis.

8. Gaabor GR-S25D Smart Rice Cooker

Memiliki kapasitas 1 hingga 2,5 liter dengan 8 mode memasak. Dilengkapi dengan lapisan anti lengket dan katup uap tekanan mikro untuk hasil masakan yang lebih lezat.

9. Sanken SJ-2000 Magic Com

Memiliki kapasitas 1 hingga 2,5 liter dengan 8 mode memasak. Dilengkapi dengan lapisan anti lengket dan katup uap tekanan mikro untuk hasil masakan yang lebih lezat.
ADVERTISEMENT

10. Philips HD3131 Rice Cooker

Dilengkapi dengan panci ProCeramic+ yang 5x lebih keras dari lapisan biasa. Memiliki kapasitas 2 liter dan fungsi pemanas otomatis hingga 48 jam.

11. Yum Asia Bamboo Rice Cooker

Dikenal dengan teknologi pemanasan induksi 3D dan prosesor pintar. Menyajikan nasi yang pulen dan matang merata, ideal untuk pecinta nasi berkualitas tinggi.
ADVERTISEMENT

Tip Memilih Rice Cooker

Rekomendasi Rice Cooker Terbaik. Foto: Unsplash/Mufid Majnun.
Berikut adalah beberapa tip yang bisa diterapkan dalam memilih rice cooker:

1. Tentukan Kapasitas Sesuai Jumlah Anggota Keluarga

Pada umumnya, 0,5 liter beras atau sekitar 2,5 cup sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan makan dua orang dalam satu waktu.
Oleh karena itu, bagi yang tinggal sendiri, rice cooker mini dengan kapasitas kurang dari 1,2 liter sudah memadai. Dalam sekali memasak, pengguna bisa menghasilkan nasi yang cukup untuk makan pagi, siang, dan malam.
Beberapa keuntungan menggunakan rice cooker mini bagi individu yang tinggal sendiri antara lain:
ADVERTISEMENT
Bagi pasangan baru atau keluarga kecil dengan anggota 2 hingga 4 orang, disarankan menggunakan rice cooker berkapasitas lebih besar. Misalnya, kapasitas 2 liter cukup untuk menyiapkan nasi untuk tiga kali makan.

2. Pilih Rice Cooker Multifungsi

Fitur "3-in-1" atau "smart cooking" sangat membantu, sehingga cocok untuk pegguna yang suka masak nasi, menghangatkan, mengukus, bahkan bikin bubur, sup, hingga kue.
Rice cooker dengan fitur 3-in-1 merupakan solusi praktis dan efisien untuk memasak nasi dan hidangan pendamping secara bersamaan. Dalam satu perangkat yang compact, pengguna dapat dengan mudah menyiapkan nasi yang lezat dan mengukus lauk pauk favorit.
ADVERTISEMENT

3. Cek Bahan Inner Pot (Panci)

4. Daya Listrik Sesuai Rumah

Pilih daya rendah (200–400 watt) kalau instalasi listrik di rumah kecil. Untuk rumah dengan daya besar, rice cooker dengan fitur canggih dan watt lebih tinggi bisa dipertimbangkan.

5. Fitur Tambahan yang Berguna

Beberapa rice cooker juga ada yang dilengkapi timer untuk mengatur waktu memasak. Fitur timer ini akan sangat membantu terutama bagi penguna yang tinggal sendiri dan bekerja di kantor.
pengguna bisa memasak nasi pada pagi hari dan mengatur supaya nasi matang pada sore hari. Dengan begitu, pengguna bisa menikmati nasi hangat yang baru masak untuk makan malam setelah pulang dari kantor.
ADVERTISEMENT
Rice cooker digital seperti ini juga dikenal dengan istilah smart rice cooker. Namun, perlu diperhatikan bahwa makin banyak fitur yang dimiliki, makin besar pula daya listrik yang diperlukan.
Sebagai gambaran, rice cooker digital rata-rata membutuhkan daya listrik sekitar 500-700 watt.
Berikut adalah beberapa fitur tambahan yang biasanya terdapat di rice cooker:

6. Pilih Merek Terpercaya & Mudah Servis

Seperti yang telah dijelaskan di atas, beberapa brand populer dan awet di antaranya yaitu Philips, Zojirushi, Yong Ma, Miyako, Sanken, Cosmos. Pastikan juga ada garansi dan service center dekat rumah.
ADVERTISEMENT

7. Pertimbangkan Desain dan Ukuran

Untuk dapur minimalis, pilih desain compact dan modern. Pastikan ukuran sesuai rak atau meja dapur kamu.
Demikian adalah beberapa rekomendasi rice cooker terbaik dan paling awet yang bisa dipilih. Dengan beberapa merk di atas, memasak nasi akan jauh lebih mudah dan nyama, serta memberikan pengalaman baru. (Ns)