Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
25 Game Simulator Terbaik untuk HP Android
28 April 2024 13:32 WIB
·
waktu baca 7 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Game Simulator adalah jenis permainan video yang dirancang untuk mensimulasikan pengalaman kehidupan nyata atau konsep tertentu dalam lingkungan virtual. Ada banyak game simulator terbaik untuk HP Android yang bisa dicoba.
ADVERTISEMENT
Tujuan game ini adalah memberikan pengalaman yang realistis atau mendekati kehidupan nyata dalam lingkungan yang aman dan terkendali. Game simulator memiliki daya tarik tersendiri bagi banyak orang, baik sebagai sarana hiburan maupun pembelajaran.
Selain itu, ketika sedang jenuh dengan rutinitas atau ingin mengisi waktu luang bisa bermain game ini. Ada banyak pilihan game simulator, mulai dari mengemudi truk, menerbangkan pesawat, mengelola pertanian, atau bahkan membangun kota.
Game Simulator Terbaik
Dikutip dari buku Filsafat Pendidikan Video Games karya Siti Murtiningsih (2021: 49), bermain game tujuannya tidak selalu menang atau kalah.
Banyak orang bermain game untuk bersenang-senang dan mengisi waktu luang mereka. Mereka menikmati pengalaman interaktif dan cerita yang disajikan dalam game.
ADVERTISEMENT
Game simulator bisa menjadi salah satu pilihan untuk mengisi waktu luang. Game ini memiliki banyak pilihan seperti di kehidupan nyata. Berikut adalah deretan game simulator terbaik untuk HP Android yang bisa dimainkan.
1. Love and Deepspace
Dalam Love and Deepspace, tidak hanya menghadirkan pengalaman virtual berkencan, tetapi juga menyajikan pertempuran menarik ala game RPG. Pemain dan semua karakter utama dalam game ini berperan sebagai pemburu monster yang disebut Deepspace Hunter.
Tim Carisinyal sangat menyukai latar belakang cerita yang dihadirkan dalam game ini. Meskipun termasuk dalam kategori game simulasi kencan, Love and Deepspace memberikan pengalaman eksplorasi yang mendalam dan tidak pernah membuat bosan.
2. Bus Simulator Indonesia
Game Bus Simulator Indonesia adalah salah satu game yang menarik untuk dimainkan, terutama karena grafiknya yang canggih dan penggambaran peta jalan yang akurat dari Indonesia.
ADVERTISEMENT
Dengan grafik yang tinggi, pemain dapat menikmati pemandangan yang indah dari jalanan, pegunungan, dan kota-kota di Indonesia.
Selain itu, game ini juga menampilkan beragam fitur yang memungkinkan pemain untuk merasakan bagaimana rasanya menjadi seorang sopir bus.
3. Mobile Bus Simulator
Mobile Bus Simulator adalah permainan yang menghadirkan pengalaman mengemudi bus yang realistis, di mana pemain mengantarkan penumpang dari satu kota ke kota lain dengan menampilkan pemandangan yang menarik sepanjang perjalanan.
Selain itu, fitur kustomisasi juga menjadi salah satu daya tarik utama dalam permainan ini, di mana pemain dapat menyesuaikan bus mereka sesuai dengan preferensi dan gaya mereka sendiri.
4. Bus Simulator 17
Bus Simulator 17 adalah suatu permainan simulasi yang menawarkan pengalaman menjadi sopir bus. Dalam permainan ini, pemain dapat merasakan bagaimana rasanya mengemudi bus di berbagai rute yang berbeda.
ADVERTISEMENT
5. Car Simulator 2
Dalam permainan ini, pemain dapat memilih dari berbagai jenis mobil, mulai dari mobil sport hingga truk, dan menjelajahi lingkungan yang terbuka dan detail.
6. Staff!
Staff! adalah sebuah game simulasi yang menampilkan grafis 3D yang simpel namun memikat. Permainan ini memiliki daya tarik yang membuat pemain ketagihan karena kesederhanaan konsepnya.
Di dalamnya, pemain tidak akan menemui misi-misi sulit yang harus dituntaskan. Sebaliknya, tugas utama pemain adalah membantu tokoh utama berwujud stickman untuk mewujudkan impian dirinya dan pacarnya.
7. SimCity BuildIt
SimCity BuildIt adalah game simulasi yang memungkinkan pemain untuk mengambil peran sebagai walikota dan mengontrol serta mengatur sebuah kota dari awal.
Game ini juga menawarkan berbagai tantangan dan misi yang harus diselesaikan oleh pemain, seperti mengatasi bencana alam, menjaga kestabilan ekonomi kota, dan membangun landmark ikonik untuk meningkatkan prestise kota.
ADVERTISEMENT
8. Flight Pilot Simulator 3D Free
Pada game ini pemain akan merasakan menjadi seorang pilot. Apalagi dengan adanya efek 3D membuat perjalanannya menjadi lebih nyata. Bahkan panel-panel dalam pesawat terkesan nyata.
9. 3D Driving Class
Di game ini, pemain akan menyetir mobil. Permainan ini terasa nyata karena ada mobil polisi yang akan memberhentikan jika melanggar peraturan.
10. Moto Traffic Race
Moto Traffic Race adalah permainan balap motor yang menghadirkan pengalaman balap yang cepat dan seru di jalanan yang ramai.
Dalam permainan ini, pemain akan mengendarai sepeda motor dan berlomba melalui lalu lintas yang padat, melewati mobil dan kendaraan lainnya dengan kecepatan tinggi.
11. Ship SIM 2019
Pada permainan ada banyak misi-misi kapal yang harus diselesaikan oleh pemain. Sehingga akan ada banyak tantangan yang diterima saat bermain.
12. Car Mechanic Simulator 21
Dalam permainan ini, pemain akan mengelola dan mengoperasikan bengkel mekanik mereka sendiri, di mana mereka akan menerima berbagai kendaraan yang membutuhkan perbaikan dan pemeliharaan.
ADVERTISEMENT
13. Woodturning
Permainan ini merupakan bermain sebagai pengerajin kayu. Dalam permainan ini, pemain dapat memilih berbagai jenis kayu dan menggunakan alat pemahat.
14. IDBS Polisi
IDBS Polisi adalah permainan simulasi yang memungkinkan pemain untuk merasakan pengalaman menjadi seorang petugas polisi. Dalam permainan ini, pemain akan mengambil peran sebagai seorang polisi yang bertugas menjaga keamanan dan ketertiban di kota.
15. European Truck Simulator
Salah satu fitur menarik dari European Truck Simulator adalah grafis yang realistis dan detail, yang memungkinkan pemain untuk merasakan atmosfer dari berbagai kota dan lingkungan di Eropa.
Selain itu, permainan ini juga menawarkan berbagai jenis truk yang dapat dikendarai oleh pemain, mulai dari truk kecil hingga truk besar dengan trailer. Para pemain juga bisa memodifikasi truk yang digunakan.
ADVERTISEMENT
16. Extreme Landings
Extreme Landings adalah permainan simulasi penerbangan yang menghadirkan pengalaman menjadi pilot pesawat yang mengatasi berbagai tantangan dan situasi darurat di udara.
Dalam permainan ini, pemain akan menghadapi berbagai skenario penerbangan yang menantang, mulai dari cuaca buruk hingga kerusakan mekanis, dan harus mengambil keputusan yang cepat dan tepat untuk mendaratkan pesawat dengan selamat.
17. Rebel Inc
Dalam permainan ini, pemain mengambil peran sebagai gubernur provinsi yang bertugas untuk mengelola sumber daya, membangun infrastruktur, dan menjaga stabilitas politik dan keamanan di wilayah yang terkena dampak konflik.
Pemain harus menyusun strategi untuk meminimalisir warga sipil menjadi korban dalam peperangan. Setiap keputusan yang diambil akan ada konsekuensinya.
18. Cooking Street: Chef Simulator
Cooking Street: Chef Simulator adalah permainan simulasi yang menghadirkan pengalaman menjadi seorang koki yang mengelola restoran jalanan dan memasak berbagai hidangan untuk pelanggan.
ADVERTISEMENT
19. Mother Simulator: Family Life
Salah satu fitur menarik dari Mother Simulator: Family Life adalah beragamnya tugas dan tantangan yang harus diselesaikan oleh pemain.
Pemain akan dihadapkan dengan situasi-situasi yang realistis dari kehidupan sehari-hari seorang ibu, seperti mengganti popok bayi, memberi makan, menenangkan bayi yang rewel, dan menyelesaikan pekerjaan rumah tangga lainnya.
20. The Sims™ Mobile
Dalam permainan ini, pemain diminta untuk membangun rumah, menjalankan aktivitas, dan mengkreasikan berbagai skill. Salah satunya adalah skill memasak.
21. Food Stylist
Game ini menyuguhkan pengalaman menjadi food stylist. Di sini pemain harus menghias makanan dan minuman sesuai dengan permintaan klien. Di mana setiap klien memiliki preferensi yang berbeda-beda.
22. Rent Please! Landlord Sim
Rent Please! Landlord Sim adalah pilihan yang tepat bagi para penggemar game simulasi yang tertarik dengan bisnis properti dan manajemen aset.
ADVERTISEMENT
23. SAKURA School Simulator
Permainan ini menawarkan berbagai aktivitas ekstrakurikuler yang dapat diikuti oleh pemain, seperti klub olahraga, klub seni, dan klub musik. Pemain juga dapat mengikuti berbagai acara sekolah, seperti festival budaya, pesta dansa, dan kompetisi olahraga.
Grafis yang menarik dan atmosfer yang realistis membuat pemain merasa terlibat dalam kehidupan sehari-hari seorang siswa di sekolah Jepang. Pemain juga dapat menyesuaikan karakter mereka sendiri, memilih pakaian dan gaya rambut yang sesuai dengan preferensi mereka.
24. Game Ojol
Game ojol (ojek online) adalah permainan simulasi yang memungkinkan pemain untuk merasakan pengalaman menjadi seorang pengemudi ojek online.
Pemain akan menghadapi berbagai tantangan dalam menjalankan tugas mereka, seperti menavigasi lalu lintas yang padat, menemukan lokasi penumpang, dan mengantarkan mereka dengan tepat waktu.
ADVERTISEMENT
25. Mouse Simulator: Forest Home
Dalam permainan ini, pemain mengambil peran sebagai seekor tikus yang harus bertahan hidup di lingkungan hutan yang penuh dengan bahaya dan tantangan.
Pemain dapat menjelajahi berbagai sudut hutan, mencari makanan, dan menghindari predator yang mengintai. Mereka juga dapat membangun sarang dan melindungi keluarga mereka dari bahaya di sekitar.
Baca Juga: 12 Game PS4 Terbaik 2024 yang Harus Dicoba
Itulah rekomendasi game simulator terbaik untuk HP Android yang bisa dimainkan. Setiap game mememiliki tantangannya masing-masing, bisa disesuaikan dengan hobi dan kegemaran. (Umi)