Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Apa Kepanjangan dari HTTP dan HTTPS? Ini Paparannya
5 November 2021 17:57 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Apa kepanjangan dari HTTP dan HTTPS? Mungkin kamu tidak asing dengan istilah tersebut. Keduanya biasa terdapat pada setiap alamat situs yang beredar di dunia maya. Selain itu, memiliki fungsi yang cukup penting untuk Search Engine Optimization (SEO ).
ADVERTISEMENT
Misalnya, ketika mengetik suatu nama perusahaan dengan menekan atau mengklik tombol pencarian (search), kamu akan melihat alamat situs yang terkait dengan nama perusahaan yang dicari. Lalu, di depan alamat situs perusahaan tersebut akan ditemukan tulisan "http://" atau "https://".
Susunan huruf tersebut ternyata memiliki fungsi dan tak digunakan secara sembarangan. Keduanya pun memiliki beberapa perbedaan. Untuk mencari tahu lebih lengkapnya, simak penjelasan berikut.
Apa Kepanjangan dari HTTP dan HTTPS?
1. Pengertian HTTP
Melansir laman cloudflare.com, HTTP adalah singkatan dari Hypertext Transfer Protocol. Kode ini merupakan pondasi dari World Wide Web (WWW) yang digunakan untuk memuat laman situs menggunakan hypertext links.
HTTP merupakan protokol yang dirancang untuk mentransfer informasi di antara perangkat yang telah tersambung jaringan . Jejaring yang menggunakan HTTP biasanya melibatkan perangkat klien yang membuat permintaan (request) kepada server.
ADVERTISEMENT
Setiap request HTTP yang melintas di dunia maya membawa data yang dikodekan dan berisi berbagai tipe informasi yang berbeda. Umumnya, request HTTP mengandung sebagai berikut:
2. Pengertian HTTPS
Serupa dengan HTTP, berdasarkan SSL.com singkatan dari HTTPS adalah Hypertext Transfer Protocol Secure. Perbedaannya hanya pada tambahan kata “secure” di akhir. Versi protokol HTTP yang lebih aman menggunakan SSL/TLS protocol untuk enkripsi dan autentifikasi.
Protokol HTTPS membuat suatu pengguna situs dapat mengirimkan data yang sensitif seperti nomor kartu kredit, informasi perbankan, sampai seputar hal-hal keamanan untuk masuk (login). Maka dari itu, HTTPS sangat penting untuk mengamankan aktivitas di internet seperti belanja daring, perbankan, atau saat bekerja jarak jauh.
ADVERTISEMENT
Perbedaan dari HTTP dan HTTPS
Utamanya, perbedaan antara HTTP dan HTTPS adalah hubungannya dengan pengaplikasian “port”. Port yang dipakai pada protokol HTTP adalah yang berukuran 80. Sedangkan, pada HTTPS menggunakan port dengan ukuran 443.
Menggunakan HTTPS akan membuat informasi menjadi lebih aman karena adanya proses enkripsi dalam pertukaran informasi. Selain itu, belakangan ini HTTPS bahkan sudah menjadi standar setiap situs yang beredar di internet .
(AMP)